Ngaku Sempat Diberi Proyek oleh RD, Denise Chariesta: Itu Karena Gue Cuekin Lu!
Denise Chariesta masih mengungkit soal perselingkuhan dengan RD. Kini Denise mengaku RD sempat memberikan proyek kepadanya.
Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Denise Chariesta ngaku diberi proyek oleh RD, pria yang sempat menjadi kekasihnya.
Denise Chariesta makin berkoar soal masa lalunya dengan pria berinisial RD.
Kini, Denise Chariesta ngaku sempat diberi proyek oleh RD.
Dikutip dalam kanal YouTube Beepdo pada Senin (7/11/2022), Denise Chariesta mengungkapkan alasannya sempat diberi proyek RD.
"Kenapa lu ngasih gue proyek waktu itu karena awal-awal lu WA gue cuekin lu! pas lu ngasih kerjaan baru gue mau," ujar Denise Chariesta.
Denise Chariesta tampak tak terima kepada RD.
Baca juga: Namanya Trending di Twitter, Denise Chariesta Tuding RD Bayar Buzzer Rp 20 Juta: Gila Niat Banget
Lantaran, RD mengaku soal proyek itu kepada Uya Kuya.
"Jangan sok ganteng lu!, gue jadi kesel," ujar Denise Chariesta.
Denise Chariesta mengaku kaget karena Uya Kuya tiba-tiba mengundang RD ke kediamannya.
Denise Chariesta sempat berpikir Uya Kuya diberi sogokan oleh pihak RD.
"Itu ngapain lagi Si Uya, disogok apa lu sama si RD," ujar Denise Chariesta.
Denise Chariesta melihat ada perubahan dalam diri Uya Kuya.
"Uya berubah setelah si RD ke rumahnya, beneran," ujar Denise Chariesta.
Sementara itu, Denise Chariesta menyinggung soal perselingkuhan seorang laki-laki dan perempuan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.