Pernikahan dengan Erina Berpotensi Bikin Macet, Kaesang Pangarep Minta Maaf ke Warga Jogja dan Solo
Kaesang Pangarep meminta maaf kepada warga Yogyakarta dan Solo, jika acara pernikahannya dengan Erina Gudono memicu kemacetan.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan berlangsung pada 10 Desember 2022 mendatang.
Kaesang Pangarep meminta maaf kepada warga masyarakat, baik di Yogyakarta maupun Solo, jika acara pernikahannya menimbulkan kemacetan.
"Saya memohon maaf sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat yang terganggu oleh kegiatan ini," kata Kaesang, dikutip dari YouTube RCTI INFOTAINMENT, Rabu (7/12/2022).
"Sekali lagi saya mohon maaf, karena pasti menyebabkan macet di mana-mana, maupun itu Jogja, Solo, maupun kota sekitarnya," sambungnya.
Kaesang tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam acara pernikahannya.
"Saya mau mengucapkan terima kasih untuk semua yang sudah terlibat dalam pernikahan saya," ucap Kaesang Pangarep.
Baca juga: Pernikahan Kaesang dan Erina Disiarkan Live di TV selama 3 Hari, Ini Rangkaian Acaranya
"Yang akan dilaksanakan pada tanggal 10 Desember 2022 pada pukul 12.30, itu undangannya," tambahnya.
Lanjut Kaesang mengatakan jika akad nikah akan dilangsungkan pada 10 Desember 2022 pukul 13.00 WIB.
Akad nikah rencananya akan digelar di Pendopo Royal Ambarrukmo.
"Insya Allah akad akan dilangsungkan pada pukul 13.00," terang putra bungsu Presiden Jokowi itu.
Pernikahan Kaesang dan Erina Disiarkan Live di TV selama 3 Hari
Kaesang Pangarep sebentar lagi akan menikahi Erina Gudono.
Sebelum akad nikah yang digelar 10 Desember 2022, rangkaian prosesi pernikahan Kaesang dan Erina akan dimulai pada 9 Desember 2022.
Seluruh rangkaian prosesi pernikahan Kaesang dan Erina ternyata akan dilangsungkan selama tiga hari yang disiarkan langsung oleh dua stasiun televisi swasta, Indosiar dan SCTV.