Sinopsis Film I Wanna Dance with Somebody, Kisah Hidup Whitney Houston yang Segera Tayang di Bioskop
Simak sinopsis film I Wanna Dance with Somebody yang akan tayang di Bioskop bulan Desember ini, kisah hidup dari Whitney Houston jadi penyanyi hebat.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Sinopsis film I Wanna Dance with Somebody yang akan tayang di bBioskop pada Desember 2022.
Film I Wanna Dance with Somebody adalah film bergenre drama musikal yang akan dirilis di Amerika Serikat pada 23 Desember 2022.
I Wanna Dance with Somebody merupakan film berdurasi 2 jam 26 menit yang disutradarai oleh Kasi Lemmons.
Melansir dari laman 21cineplex.com, film I Wanna Dance with Somebody diperankan oleh beberapa bintang di antaranya Naomi Ackie, Ashton Sanders, Tamara Tunie dan Stanley Tucci.
Film I Wanna Dance with Somebody menceritakan tentang kisah awal mula karier Whitney Houston, yang ditemukan bakatnya pertama kali oleh seorang eksekutif rekaman, Clive Davis.
Hingga kariernya tenar di internasional pada 1980-an untuk menjadi salah satu penyanyi terhebat di generasinya.
Baca juga: Wanda Hamidah Ungkap Anaknya Pernah Batal Bintangi Film Karena Tak Punya Banyak Followers
Cerita film ini ditulis oleh peraih nominasi Academy Award, Anthony McCarten.
Serta diproduksi oleh eksekutif musik legendaris Clive Davis dan dibintangi oleh pemenang BAFTA Award, Naomi Ackie.
Berikut sinopsis dari cerita Film I Wanna Dance with Somebody yang tayang di Bioskop.
Sinopsis Film I Wanna Dance with Somebody
Melansir iwannadancewithsomebody.movie, film ini bercerita tentang perayaan emosional yang kuat dan penuh kemenangan dari Whitney Houston.
Ia adalah sosok wanita yang berperan besar di balik layar acara The Voice.
Kariernya bermula dari gadis paduan suara di New Jersey, AS.
Hingga menjadi salah satu penyanyi dengan rekaman terlaris dan banyak mendapatkan penghargaan sepanjang masa.