Profil Hui PENTAGON, Member yang Ikut Audisi Jadi Peserta Boys Planet 999
Berikut profil Hui PENTAGON, salah satu member yang memilih untuk ikut audisi sebagai peserta Boys Planet 999.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Hui PENTAGON, salah satu member yang memilih untuk ikut audisi sebagai peserta Boys Planet 999.
Hui PENTAGON memiliki nama asli Lee Hoe Taek.
Nama Hui dijadikan nama panggung karena berasal dari pengucapan Cina nama lahirnya "Hoe".
Hui PENTAGON dikenal sebagai penyanyi, penulis lagu dan komposer asal Korea Selatan di bawah naungan Cube Entertainment.
Tidak hanya itu, Hui PENTAGON juga dikenal sebagai leader dan vokalis utama boy group tersebut.
Hui PENTAGON lahir di Gwacheon, Korea Selatan, 28 Agustus 1993.
Mengutip dari karchives.com, Hui PENTAGON menempuh pendidikan di SMA Gwacheon Jungang.
Baca juga: Daftar Peserta Boys Planet 999: Ada Hui PENTAGON hingga Keita Ciipher
Perjalanan Karier Hui PENTAGON
Sebelum bergabung dengan Cube Entertainment, Hui adalah seorang trainee di JYP.
Mengutip dari en.kepoper.com, Hui PENTAGON menduduki peringkat pertama di babak final kategori vokalis pria di JYP 7th Open Audition.
Hui PENTAGON menghabiskan total 7 tahun pelatihan di JYP dan Cube.
Di tahun pelatihan kedua di Cube, Hui PENTAGON diberi tugas untuk memproduksi lagu ciptaan sendiri.
Ketika Hui PENTAGON tinggal di China pada 2013, ia sempat berpartisipasi dalam program audisi yang disebut 'China's Idol', versi China dari 'American Idol', dan menduduki peringkat 60 besar.
Pada Oktober 2016, Hui debut bersama boy group PENTAGON.
Kemudian Hui berpartisipasi dalam program percontohan 'Hyena on the Keyboard' dengan lagu ciptaannya sendiri berjudul 'Wake Me Up' (ft. Jo Woochan) pada tahun 2017.
Lagu tersebut juga sempat masuk ke tangga lagu Melon Top 100.
Tidak hanya itu, Hui juga pernah berpartisipasi dalam variety show bernyanyi 'King of Masked Singer' dan maju ke babak final.
Pada 27 Juli 2020, Hui menjadi juri pada babak final Kompetisi Modern K Practical Music Academy ke-10.
Hui Debut Bersama PENTAGON
Hui debut bersama boy group PENTAGON di bawah naungan Cube Entertainment pada Oktober 2016.
Sebelum boy group PENTAGON debut, para trainee dipilih melalui program reality berjudul "Pentagon Maker", dikutip dari Tribunwiki.
Di program tersebut, para trainee diberikan beberapa tantangan melalui 5 aspek yaitu Performance, Dance, Teamwork, Talent dan Mind.
Bagi para trainee yang lolos, maka akan debut menjadi anggota PENTAGON.
Saat babak akhir, trainee yang berhasil lolos adalah Hui, Yeo One, Kino, Wooseok, Yuto dan Jinho.
Kemudian boy group PENTAGON memulai debutnya dengan merilis mini album pertama dengan lagu utama yang bertajuk "Gorilla" pada 10 Oktober 2016.
Sebelum debut, PENTAGON melalui teaser individu memperkenalkan 10 anggotanya pada 4 Oktober 2016.
Hui PENTAGON Ikut Audisi Boys Planet
Diketahui, Boys Planet telah mengumumkan para kontestan yang akan mengikuti audisi pada Februari 2023.
Pada acara "M Countdown", para kontestan "Boys Planet" ditampilkan untuk pertama kalinya.
Dalam penampilan tersebut, terdapat wajah-wajah lama yang telah debut sebelumnya.
Satu di antaranya adalah Lee Hoe Taek (Hui) PENTAGON.
Namun sebelumnya pihak agensi, Cube Entertainment sempat mengatakan belum bisa mengonfirmasi keterlibatan Hui PENTAGON dalam audisi tersebut.
“Kami tidak dapat mengonfirmasi apakah Hui akan berpartisipasi atau tidak dalam 'Boys Planet," jelas pihak agensi.
Hal tersebut bermula ketika Edaily melaporkan bahwa Hui telah mengikuti audisi untuk menjadi peserta di “Boys Planet” pada 19 Desember 2022.
Sumber tersebut juga mengatakan jika Hui sedang dalam proses syuting untuk program tersebut pada saat itu, dikutip dari Soompi.
Diskografi
OST
- "Bad Guys: City of Evil OST Part.1" (2017)
- "About Time OST Part.3" (2018)
- "On The Campus OST Part.1" (with Jinho and Kino) (2019)
- "Welcome to Waikiki 2 OST Part 4" (2019)
- "Joseon Survival Period OST Part.4" (2019)
- "Chocolate OST Part.9" ("Alone") (2019)
- "Monthly Magazine Home OST Part.1" ("Imagine") (2021)
Kolaborasi
- "2016 United Cube Project Part 2" (2016)
- "Gaegasoo Producer - Streaming" (2018)
Dan Lainnya
(Tribunnews.com/Farrah Putri) (Tribunnewswiki.com/Septiarani)
Artikel Lain Terkait Hui PENTAGON dan Boys Planet 999