Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Reza Artemvia Jadi Inspirasinya, Aliza Putri Bahkan Kagumi Suara Sang Idola, Saat Batuk Saja Merdu

Sosok Reza Artamevia menginspirasi Aliza Putri, sehingga membuatnya mau mewujudkan mimpinya sebagai penyanyi.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Reza Artemvia Jadi Inspirasinya, Aliza Putri Bahkan Kagumi Suara Sang Idola, Saat Batuk Saja Merdu
wartakota/ari puji waluyo
Penyanyi dan presenter gosip Aliza Putri memilih menerima pekerjaan di malam pergantian tahun nanti, membawakan acara musik yang diramaikan oleh Tulus dan lain-lain. 

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Sudah 12 tahun Aliza Putri menjadi penyanyi dan meramaikan industri musik Indonesia.

Tentu saja ada sosok yang menginspirasi Aliza Putri, sehingga membuatnya mau mewujudkan mimpinya sebagai penyanyi.

"Jujur, aku Reza Artamevia itu inspirasiku dalam bermusik. Selain itu ada Ahmad Dhani dan Pasha Ungu, cuma lebih ke Reza," kata Aliza Putri ketika ditemui di kawasan Depok, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.

Baca juga: Gandeng Audy, Reza Artamevia dan Once Mekel,Bebi Romeo Bakal Berikan Kejutan di Konser Tunggal

Meski belum mengenal dekat, Aliza menilai kalau Reza Artamevia adalah penyanyi yang memiliki aura bintang walaupun kerap dilanda masalah.

"Batuknya Reza aja merdu. Terus kalau kita ngeliat dia, ya kita tahu dan merasa bahwa dia ini bintang," ucapnya.

"Pokoknya dia inspirasi gua banget," sambungnya.

Senada dengan Reza, Aliza juga menganggap Ahmad Dhani dan Pasha Ungu adalah legenda musik Indonesia karena memiliki aura bintang.

Baca juga: Aliza Putri Ungkap Alasan Terima Pekerjaan saat Malam Tahun Baru padahal Baru Melahirkan

Berita Rekomendasi

"Sempat ada project sama mas Dhani, aku jadi MC di acaranya dia. Ngeliat mas Dhani aja memang layak disebut legenda. Terus MC konser Ungu, sama melihat Pasha seperti itu," jelasnya.

"Kenapa? Karena konsistensi mereka di musik membuatku terinspirasi sama mas Dhani dan Pasha," sambungnya.

Aliza Putri pun berharap karier musiknya bisa setara dengan Reza Artamevia, Pasha Ungu dan Ahmad Dhani meski belum dipercaya oleh Tuhan.

"Pegang omongan ini, gua yakin seperti mereka atau setidaknya bisa berkolaborasi," ujar Aliza Putri. (Wartakota/ARI).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas