Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Update Kondisi Indra Bekti dari Hari ke Hari, Sudah Mulai Minta Pijit ke Adik

Kondisi terkini Indra Bekti yang masih di rawat di ICU RS Abdi Waluyo, berangsur membaik dari hari ke hari.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Update Kondisi Indra Bekti dari Hari ke Hari, Sudah Mulai Minta Pijit ke Adik
Instagram @dhila_bekti
Tangkapan layar postingan Instagram Aldilla Jelita, istri Indra Bekti. Kondisi terkini Indra Bekti sudah minta pijit ke adiknya, Cipta. 

Indra Bekti pun sempat memiringkan badannya untuk meminta dipijit di bagian punggung.

Gerakan Indra Bekti tersebut sempat membuat Cipta kaget hingga bertanya ke pihak rumah sakit.

"Tiba-tiba dia miring, aku kaget juga dong dia miring. Terus panggil susternya katanya nggak papa,"

"Minta dipijitin punggungnya, dan mintanya lama," pungkasnya.

Baca juga: Kabar Kondisi Indra Bekti, Tak Pusing Lagi, Tensi Stabil, Aldilla Jelita Berharap Segera Keluar ICU

Aldila Jelita Sebut Indra Bekti Sudah Tak Pusing Lagi

Presenter 45 tahun itu masih dirawat di ICU RS Abdi Waluyo.

Pihak keluarga hingga kini masih menunggu keputusan dokter terkait pindah ruang rawat inap.

Berita Rekomendasi

Saat ini Indra Bekti masih harus menjalani observasi perkembangan kesehatannya.

Aldilla menyebut kondisi Indra Bekti sudah berangsur membaik dan keluhan pusing sudah tak dirasakan lagi.

"Karenakan observasinya dokter juga masih dibilangin observasi, semuanya more better, pusing udah nggak, tensi darah stabil, tadi kita baru ngecek," ucap Aldilla.

Aldila Jelita mengungkapkan reaksi anak-anaknya saat bertemu Indra Bekti, suasana penuh haru.
Aldila Jelita ungkap kondisi terbaru Indra Bekti. (YouTube Intens Investigasi)

Namun demikian, kondisi ingatan Indra Bekti sampai saat ini memang belum sepenuhnya pulih.

"Semuanya sudah bagus, tinggal observasi dokter aja,"

"Karena masih risk an karena memorinya ini belum stabil pindah ke ruangan tanpa pantauan dari dokter-dokter," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Ayu/Fauzi Alamsyah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas