Ratu Rafa Memilih Lulus dari JKT48, Orangtua dan Masalah Kesehatan Jadi Alasan
Nyimas Ratu Rafa membeberkan alasannya memilih untuk lulus dari JKT48 usai dua tahun berkarir di idol group itu.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nyimas Ratu Rafa membeberkan alasannya memilih untuk lulus dari JKT48 usai dua tahun berkarir di idol group itu.
Di November 2020, Ratu Rafa yang tergabung dalam generasi delapan memutuskan untuk lulus setelah berhasil masuk ke tim T.
Baca juga: Lulus dari JKT48, Ratu Rafa Pilih Terjun ke Dunia Akting
Saat itu manajemen dan Ratu Rafa tak memberikan alasan pasti soal kelulusannya itu, dan baru saat ini ia membeberkan alasannya.
"Ada dua sih (alasan lulus) karena sakit sama orangtua. Waktu itu posisinya covid-19 lagi tinggi yaa," beber Ratu Rafa di kawasan Cibubur, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Kamis (19/1/2023).
"Sebetulnya bukan dari orangtua yang maksa (keluar), mereka mengembalikan ke aku," lanjutnya.
Ratu merasa dua tahun di JKT48 sudah cukup untuk dirinya mendapat pengalaman berkarir di dunia hiburan
"Ya aku merasa udah cukup juga sih," ungkap Ratu.
Baca juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu Fortune Cookie In Love JKT 48, Sound Viral TikTok Terbaru 2022
Ia mengatakan bahwa sebetulnya bernyanyi sambil menari bukanlah dunianya, sehingga ia merasa tak bisa melakukan itu secara terus menerus dalam waktu lama.
"Sebetulnya bidang aku bukan di dance dan nyanyi aku hampir dua tahun di JKT48," ucapnya.
Kini Ratu Rafa memilih untuk fokus jalani karir sebagai artis peran dengan membintangi sinetron Melukis Senja dan beradu akting dengan Antonio Blanco.