Daftar Pemain dan Sinopsis Drama Korea My ID is Gangnam Beauty, Kisah Gadis yang Operasi Plastik
Simak daftar pemain dan sinopsis drama Korea My ID is Gangnam Beauty dalam artikel ini.
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Berikut daftar pemain dan sinopsis drama Korea My ID is Gangnam Beauty.
Drama Korea My ID is Gangnam Beauty menceritakan tentang Kang Mi Rae (Im Soo Hyang), seorang gadis yang pernah di-bully karena penampilannya.
Hal tersebut membuat Kang Mi Rae merasa tidak aman dan berhati-hati di sekitar orang.
Bahkan, Kang Mi Rae sampai menarik diri.
Dikutip dari mydramalist, Kang Mi Rae kemudian memutuskan untuk menjalani operasi plastik untuk mengubah wajahnya.
Baca juga: Sinopsis Drama Korea My ID Is Gangnam Beauty, Kisah Gadis yang Operasi Plastik karena Di-bully
Saat ia mulai kuliah, Kang Mi Rae bertemu Do Kyung Suk (Cha Eun Woo), teman masa sekolah menengahnya.
Do Kyung Suk pun tertarik dengan Kang Mi Rae.
Suatu ketika, Kang Mi Rae mulai diejek dengan sebutan 'Gangnam Beauty'.
Hal tersebut membuatnya memilih menyendiri.
Do Kyung Suk pun menjadi satu-satunya orang yang membela Kang Mi Rae.
Sikap Do Kyung Suk itu mengembalikan rasa percaya diri Kang Mi Rae yang hilang.
Kang Mi Rae kemudian menemukan bahwa kecantikan sejati tidak ada di luar.
Daftar pemain drama Korea My ID is Gangnam Beauty:
- Im Soo Hyang sebagai Kang Mi Rae
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.