Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Gita Savitri Dihujat Netizen seusai Mengaku Pilih Tak Punya Anak Bikin Awet Muda

Gita Savitri dihujat setelah mengaku memilih tak punya anak merupakan antipenuaan alami.

Penulis: Dian Hastuti
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Gita Savitri Dihujat Netizen seusai Mengaku Pilih Tak Punya Anak Bikin Awet Muda
Kolase Instagram @gitasav
Gita Savitri dihujat setelah mengaku memilih tak punya anak merupakan antipenuaan alami. 

TRIBUNNEWS.COM - YouTuber Gita Savitri kembali menjadi perbicangan warganet usai membuat pernyataan yang cukup kontrovesial.

Saat itu Gita Savitri mendapatkan pujian yang menyebutnya terlihat awet muda di usianya yang menginjak kepala tiga.

Pujian itu ditulis oleh salah satu penggemarnya saat mengomentari konten Instagram Gita Savitri.

Dalam konten itu, Gita menulis 'POV: You Are In Your 30s and don't have any kids'.

Seorang warganet berusia 24 tahun menyebut Gita berwajah lebih muda darinya.

"Aku yang umur 24 kalah sama Kak Git, padahal udah 30 (emoji sedih) Awet muda banget si (emoji terpesona)," tulis warganet.

Baca juga: Dihujat hingga Trending, Gita Savitri Dibela Suami setelah Klarifikasi, Paul Partohap: Serang Balik

Gita Savtri membalas pujian itu dan justru berujung pada hujatan yang dilontarkan warganet padanya.

BERITA REKOMENDASI

YouTuber yang kini tinggal di Jerman itu menjawab pujian itu, ia menyebut solusi awet muda adalah dengan tidak memiliki anak.

"Not having kids is indeed natural anti aging." balas Gita Savitri.

(Tidak punya anak memang anti penuaan alami)

"You can sleep for 8 houss every day, no stress hearing kids screaming. And when you finally got wrinkles, you have the moner to pay for botox," sambungnya.

(Kita bisa tidur delapan jam setiap hari, tidak stres mendengar anak-anak teriak. Dan saat kamu akhirnya punya kerutan, kamu bisa punya uang untuk membayar botox)

gitaaa
Komentar Gita Savitri yang menyebut tidak memiliki anak merupak antipenuaan alami. (Kolase Instagram @gitasav)

Tak ayal balasan yang dituliskan Gita itu memicu emosi sejumlah warganet.

Konten Instagramnya itu pun banjir dengan komentar yang menyinggung prinsip childfree atau pilihan tidak memiliki anak yang dianut Gita itu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas