Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Keluarga Pastikan Indra Bekti Hanya Muncul sebagai MC Saat Opening Konser BLUE 

Pihak promotor tidak ingin memaksakan kondisi Indra Bekti. Pekerjaan tersebut merupakan bentuk apresiasi mereka terhadap suami Aldilla Jelita itu.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Keluarga Pastikan Indra Bekti Hanya Muncul sebagai MC Saat Opening Konser BLUE 
Tribunnews/Herudin
Presenter Indra Bekti ditemui usai menjadi bintang tamu di satu stasiun TV swasta di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (13/8/2020). Indra Bekti berencana menambah anak kembali namun kali ini menjalani proses yang alami tidak menggunakan proses bayi tabung. Tribunnews/Herudin 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indra Bekti akan menjadi pembawa acara dalam konser BLUE bertajuk Romantic Valentine Live In Jakarta di Grand Ballroom Pullman Jakarta, 14 Febaruari 2023. 

Keluarga juga telah melakukan kesepakatan atas pekerjaan yang akan diambil suami Aldilla Jelita itu. 

Namun adik Indra Bekti, Cipta, menegaskan jika sang kakak hanya akan menjadi pembawa acara saat awal pertunjukan. 

"Jadi dia nanti tidak bekerja yang MC-nya full, memang cuma buat opening kemudian memimpin menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, selesai dia turun panggung dan dia menikmati acara," kata Cipta saat dihubungi awak media, Jumat (10/2/2023). 

Kendati begitu, pihaknya masih menunggu keputusan mengenai kondisi kesehatan Indra Bekti jelang konser boyband asal Inggris tersebut.

Baca juga: Adik Beberkan Kemungkinan Indra Bekti Tetap Nge-host Konser BLUE Meski Baru Selesai Operasi Mata

"Iya,nanti kita lihat kondisi Bang Indra H-1 nya pun kita lihat kondisinya kalau belum arau tidak memungkinkan enggak jadi git. InsyaAllah kalau kondisi baik, karena dari Bang Indranya semangatnya luar biasa gitu," lanjut Cipta. 

BERITA TERKAIT

Pihak promotor juga tidak ingin memaksakan kondisi Indra Bekti, sebab pekerjaan tersebut menjadi apresiasi kepada presenter berusia 45 tahun ini usai berhasil berjuang melawan sakit pecah pembuluh darah di otak. 

"Jadi itu kebetulan itu memang tawaran dari sahabatnya Mas Indra, jadi itu bukan pekerjaan yang kayak lu kerja ya, itu lebih kayak bemtuk apresiasi untum Mas Indra dari sahabatnya, nunjukkin ke masyarakat kalau Bang Indra ini masih belum berubah, masih sama seperti Mas Indra sebelum sakit," ujar Cipta. 

"Kemudian dia masih bisa membawakan sebuah acara, mau memperlihatkan Indra tuh enggak kehilangan skill nya gitu," pungkasnya. 

Diberitakan sebelumnya, Indra Bekti dipastikan akan menjadi host dalam konser BLUE bertajuk Romantic Valentine Live In Jakarta pada 14 Februari 2023 di Grand Ballroom Pullman Jakarta.  

"Konser BLUE jadi momen comeback teman kita, Indra Bekti, yang sempat Desember lalu jatuh sakit. Kita udah dapat konfirmasi dari Indra Bekti, dia bakal didatangkan untuk mengisi menjadi host di momen ini. Dia bakal memandu full dari awal sampai akhir, nyanyi juga, memandu lagu Indonesia Raya," kata David Ananda, Managing Director Color Asia Live saat jumpa pers di Hotel Pullman Jakarta Barat, Selasa (31/1/2023).  

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas