Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Aruma Makin Semangat Ciptakan Karya Baru Setelah Single 'Muak' Laris Manis di Platform Digital

Single 'Muak' milik Aruma baru saja mencapai 20 juta stream di platform musik, Spotify.Aruma menjadikan itu sebagai pelecut semangat berkarya.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Aruma Makin Semangat Ciptakan Karya Baru Setelah Single 'Muak' Laris Manis di Platform Digital
Instagram @arumands
Penyanyi Aruma yang baru saja mencapai 20 juta streams untuk single 'Muak' miliknya. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Single 'Muak' milik Aruma baru saja mencapai 20 juta stream di platform musik, Spotify.

Merasa bersyukur atas pencapaian tersebut, Aruma menjadikan itu sebagai pelecut semangat untuk dirinya terus berkarya.

Baca juga: Lagu Muak Masuk Top 3 di Platform Streaming, Penyanyi Aruma Apresiasi Penggemar

Tak ingin hanya berbangga diri, ia akan terus berusaha keras menciptakan karya-karya dan terus berkembang.

"Bentuk syukurku pastinya adalah dengan makin semangatnya menciptakan karyaa," ujar Aruma dalam wawancara virtual, Senin (13/2/2023).

"Terdapat kemauan keras untuk aku supaya capaian ini menjadi momen yang bisa aku jadikan dorongan untuk terus berkembang," beber Aruma.

Bagi Aruma, 20 juta streams adalah angka yang tak pernah terbayang olehnya saat pertama kali menggarap single tersebut.

Baca juga: Berhasil Tembus 3 Juta Monthly Listener di Platform Streaming, Aruma Mengaku Tak Pernah Berekpetasi

Berita Rekomendasi

Saat pertama kali mendegar kabar Muak banyak yang didengar, ia mengira lagu tersebut hanya akan mencapai 10 juta streams.

"20 juta ini adalah angka yang sama sekali belum pernah terbesit," ucapnya.

Penyanyi Aruma sedang mempersiapkan single terbarunya usai merilis single perdana berjudul 'Muak'. Ia berencana membawakan ulang lagu dari band kenamaan di Indonesia yakni Sheila on 7 dalam single terbarunya nanti.
Penyanyi Aruma sedang mempersiapkan single terbarunya usai merilis single perdana berjudul 'Muak'. Ia berencana membawakan ulang lagu dari band kenamaan di Indonesia yakni Sheila on 7 dalam single terbarunya nanti. (Tribunnews.com/Bayu Indra Permana)

"Meskipun sejak pertama kali tahu bahwa 'Muak' mulai didengar, bayanganku hanya mencapai 5 juta - 10 juta streams," kata Aruma.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas