Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Resensi Buku Memilih Pulih, Kisah-kisah Inspiratif Bangkit dari Keterpurukan

Selvia Lim tuangkan segala kisahnya dan beberapa inspirasi dari kisah followers-nya untuk dikupas dan dimaknai lebih berarti di buku “Memilih Pulih".

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Editor: Willem Jonata
zoom-in Resensi Buku Memilih Pulih, Kisah-kisah Inspiratif Bangkit dari Keterpurukan
Instagram fathiyah_azizah
Buku “Memilih Pulih yang diterbitkan oleh Penerbit Bentang Pustaka berisi kisah-kisah inspiratif dari sosok-sosok yang bangkit dari keterpurukan yang dituangkan sang penulis buku, Selvia Lim dalam ragam cerita. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hasiolan Eko P Gultom

TRIBUNNEWS.COM - Apa jadinya jika hidup yang tadinya damai dan bahagia seketika porak-poranda? Layaknya bom nuklir yang menghancurkan ketenangan, kejadian dan masalah yang datang mampu memporak-porandakan kondisi fisik maupun mental seseorang. 

Meski waktu berselang, kejadian tak menyenangkan yang meninggalkan luka itu biasanya tak sembuh dengan cepat. Bahkan, orang yang telah melukai kita juga tak lagi tampak di hadapan kita.

Namun, mengapa perasaan marah, bingung, kecewa, sering menyalahkan diri, hingga kehilangan arah tak bisa hilang?.

Pertanyaan-pertanyaan perihal diri dan masalah yang dihadapi butuh ruang dan tempat untuk dicurahkan.

Baca juga: Studi 2,5 Tahun di Singapura, Pelajar asal Indonesia Terbitkan Buku Kehidupan Burung

Dirrect Message (DM) Instagram Selvia Lim @sl.susanto, women entrepreneur yang belakangan juga dikenal sebagai mental health influencer, hampir tiap hari berisi curhatan atas keresahan hidup yang dihadapi oleh para followers-nya.

Sebagai seorang yang juga mengalami ‘bom nuklir’ di beberapa periode hidupnya, Selvia Lim menuangkan segala kisah diri dan beberapa inspirasi dari kisah followers-nya untuk dikupas dan dimaknai lebih berarti dalam buku “Memilih Pulih" yang diterbitkan oleh Penerbit Bentang Pustaka.

BERITA TERKAIT

Masalah dan rintangan kerap dijadikan sumber stres, frustrasi, sampai depresi.

Akan tetapi, yang kerap tidak kita sadari, meski berpengaruh terhadap kesehatan mental, segala rintangan itu akan menjadi proses bagi kita untuk berkembang dan bertumbuh. Dalam hidup, kita perlu mengalami perubahan yang berbentuk penderitaan, kesakitan, luka, perih, yang akan membentuk diri kita menjadi diri yang lebih baik.

“Aku menganalogikan hal ini dengan artikulasi. Secara definisi, artikulasi adalah perubahan rongga dan ruang dalam saluran suara untuk menghasilkan bunyi bahasa demi kata yang baik, benar, dan jelas. Proses artikulasi yang benar dan baik ini tidaklah mudah. Jika diibaratkan dengan kehidupan kita, artikulasi berarti perubahan pola kehidupan karena ujian/rintangan yang didapat. Ujian atau rintangan tersebut ibarat pelatihan (training) yang perlu kita jalani demi menghasilkan kekuatan mental yang lebih baik. Proses perubahan ini pasti menimbulkan rasa sakit, sedih, luka, kemarahan, penyangkalan. Namun, pada akhirnya ketika kita mampu memproses bahwa semua itu adalah jalan terbaik untuk bertumbuh dan berkembang, kita akan tampil menjadi diri yang lebih baik.”

“Itulah yang melatarbelakangiku memberi judul buku ini Memilih Pulih. Dengan metode artikulasi diri, segala ujian dan rintangan tersebut mampu membuat kita lebih mengenal diri sendiri.” jelas Selvia Lim 

Pulih dan Bangkit Butuh Proses yang Panjang

Bangkit dari keterpurukan memang tak semudah yang dikatakan, butuh tekad dan proses yang panjang.

Hal itu yang disadari oleh Selvia dan dituangkannya dalam buku Memilih Pulih

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas