Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dulu Akrab, Ibu Ferry Irawan Ungkap Curhat Venna Melinda Kurung Suami di Kamar Seharian, Takut Kabur

Hariati melihat perubahan sikap Venna Melinda, menantunya. Terutama sejak Venna melaporkan Ferry ke polisi dengan tuduhan KDRT.

Penulis: Willem Jonata
zoom-in Dulu Akrab, Ibu Ferry Irawan Ungkap Curhat Venna Melinda Kurung Suami di Kamar Seharian, Takut Kabur
Tribunnews.com/Fauzi Alamsyah
Hartati, ibunda Ferry Irawan, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (16/2/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Hariati, ibu Ferry Irawan, melihat perubahan sikap Venna Melinda, menantunya.

Terutama sejak Venna melaporkan Ferry ke polisi dengan tuduhan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Venna sekarang tak mau menemuinya. Bahkan telepon dari Hariati tak diangkat. 

Beda dengan dulu, sebelum kasus KDRT mengemuka.

Menurut penuturan Hariati, tampaknya dulu ibunda Verrell Bramasta itu sedikit-sedikit selalu curhat padanya.

Ia mencontohkan curhat Venna yang mengunci Ferry Irawan seharian di kamar.

 "Iya, Venna sendiri yang bilang. Misal kayak, 'mami, aku habis dikurung seharian di kamar' (kata Ferry)."

Berita Rekomendasi

"'Saya kunci dari luar'," ujar Hariati menuturkan ucapan Venna, seperti diberitakan Grid.Id.

"Ferry dikurung sama Venna, dikunci dari luar. Alasannya takut kabur," tambah Hariati.

Meski putranya sempat dikurung dalam kamar, Hariati mengaku ogah ikut campur.

Baca juga: Ingin Bertemu Venna Melinda, Tapi Tak Kesampaian, Ibu Ferry Irawan: Mau Tanya, Mami Salah Apa?

"Tapi mami enggak komentar apa-apa, itu kan antar suami istri kan. Itu sebelum Desember kalau enggak salah," ujarnya lagi.

Bukan tanpa alasan, kejadian kurung-mengurung itu termaklumi lantaran Venna dan Ferry sedang bucin.

"Terus pernah lagi berdua dikurung, enggak keluar dua duanya. Aneh ya," ucap Hariati.

Hariati ingat ucapan Venna terima Ferry apa adanya

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas