Kini Jadi Aktor Terkenal, Denny Sumargo Ternyata Tak Suka Beli Barang Mewah: Nggak Membanggakan
Denny Sumargo kini telah menjadi aktor sekaligus konten kreator terkenal. Namun ternyata, Denny Sumargo tak suka membeli barang-barang mewah.
Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Aktor Denny Sumargo ternyata tak suka membeli barang-barang mewah, ia menganggap bukan sesuatu yang membanggakan.
Denny Sumargo kini telah menjadi aktor sekaligus konten kreator terkenal.
Namun ternyata, Denny Sumargo tak suka membeli barang-barang mewah.
Dikutip dalam kanal YouTube Trans TV Official di cara Rumpi pada Kamis (16/2/2023), Denny Sumargo merasa bahwa barang mewah bukan sesuatu membanggakan.
"Aku nggak terlalu suka barang mahal, nggak tau kenapa nggak suka barang mahal, karena barang mahal bukan sesuatu yang perlu dibanggakan," terang Denny Sumargo.
Sementara itu, Denny Sumargo mengaku lebih bangga kepada pengalaman hidupnya.
Baca juga: Suka Melawak, Denny Sumargo: Saya di Kehidupan Nyata Serius
Bahkan, Denny Sumargo bangga ketika dirinya bisa mengambil sikap dalam suatu masalah.
"Yang membanggakan itu pengalaman hidup, kualitas, sikap dalam mengambil masalah," terang Denny Sumargo.
Selain itu, Denny Sumargo juga membenarkan soal gaya hidupnya yang sederhana.
Dikatakan Denny Sumargo, saat ini ia tak memiliki tabungan lebih.
"Tabungan gue tinggal enam ribu kemarin gue lihatin ke Raffi Ahmad lagi, malu gue," terang Denny Sumargo.
Lanjut, Denny Sumargo memilih untuk menyerahkan keuangannya kepada sang istri, Olivia Allan.
Denny Sumargo mengaku tak bisa mengelola uang dengan baik.
"Kalau uang aku kasihin Ci Oliv itu bener, soalnya kalau aku yang pakai aku buat main judi, dulu ya dulu," ujar Denny Sumargo.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.