Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Malam Ini Gelar Konser di SUGBK, Raisa: Bismillah

Penyanyi Raisa siap menggelar konser tunggal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (25/2/2023).

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Malam Ini Gelar Konser di SUGBK, Raisa: Bismillah
TRIBUNNEWS.COM/Fauzi Nur Alamsyah
Raisa ditemui saat jumpa pers jelang konser Raisa bertajuk Raisa Live in Concert di SUGBK, Jakarta Pusat, Kamis (26/1/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Raisa siap menggelar konser tunggal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (25/2/2023).

Pelantun lagu Kali Kedua ini mengungkapkan persiapannya jelang konser bertajuk Raisa Live in Concert.

Baca juga: Panggung Konser Raisa Hiasi Venue Turnamen Mini Timnas Indonesia U-20 di SUGBK

Raisa mengunggah foto dirinya sekaligus menuliskan doa agar konser tunggalnya ini berjalan lancar.

"It all came down to this moment #RaisaGBK2023. Bismillah," tulis Raisa dikutip dari akun @raisa6690.

Selain itu, Raisa juga mengunggah kembali postingan Juni Records selaku promotor konsernya.

"Today we're making history! Let's go," tulis Raisa.

Baca juga: Raisa Minum-minumam Tradisional demi Jaga Kualitas Suara 

Berita Rekomendasi

Sebagai informasi, konser Raisa yang dipromotori oleh JUNI Concert dan Northstar ini mencatat sejarah sebagai konser tunggal penyanyi perempuan pertama di Indonesia berskala stadion pada 25 Febaruari 2023.

Opening act Raisa Live in Concert di GBK dimulai pukul 17.00 WIB.

Dalam konser nantinya Raisa menyiapkan 26 lagu dengan durasi sekitar 2,5 jam.

“Plan show itu 26 lagu dengan durasi 2,5 jam. Kita mikir stage besar ini mau diapain ya,” kata Raisa dalam konferensi pers beberapa waktu lalu.

Pihak promotor menyiapkan panggung yang megah untuk konser nanti, seperti suguhan 1.000 meter square LED (Light Emitting Diode) dengan format 4K.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas