Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Antisipasi Kejadian November Tak Terulang, Promotor Tambah Personel Keamanan Jaga Konser NCT Dream

Dyandra Global Edutainment selaku promotor yakin kejadian November saat konser NCT 127 tidak akan terulang kembali pada NCT Dream.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Antisipasi Kejadian November Tak Terulang, Promotor Tambah Personel Keamanan Jaga Konser NCT Dream
Tribunnews.com/Muhammad Alivio
Potret NCT Dream Usai Jumpa Pers Jelang Konser Hari Pertama, Sabtu (4/3/2023). Setiap harinya sebanyak 750 personel polisi ditugaskan untuk mengamankan jalannya konser NCT Dream di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang. Dyandra Global Edutainment selaku promotor yakin kejadian November saat konser NCT 127 tidak akan terulang kembali pada NCT Dream. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setiap harinya sebanyak 750 personel polisi ditugaskan untuk mengamankan jalannya konser NCT Dream.

Diketahui, NCT Dream menggelar konser bertajuk The Dream Show 2: In A Dream in Jakarta yang digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.

Konser tersebut digelar selama tiga hari, dari 4 hingga 6 Maret 2023.

Dyandra Global Edutainment selaku promotor yakin kejadian November saat konser NCT 127 tidak akan terulang kembali pada NCT Dream.

"Untuk pengamanannya sendiri kalau kita mengingat ke yang November kemarin, sebenarnya tuh itu terjadi tidak mewakali NCTzen di indonesia," kata Miss E selaku direktur promotor, saat jump pers Sabtu (4/3/2023).

"Jadi hanya beberapa orang aja (yang ricuh), mereka over jadi terjadi hal seperti itu," lanjutnya.

Untuk mengantisipasi hal serupa, promotor menambah petugas keamanan yang jauh berbeda dari konser NCT 127 sebelumnya.

NCT Sabtu (4/3/2023)
Potret NCT Dream Usai Jumpa Pers Jelang Konser Hari Pertama, Sabtu (4/3/2023)
BERITA REKOMENDASI

Tak hanya itu, petugas polisi juga dikerahkan sebanyak 750 per hari.

Jadi, ada lebih dari 1000 petugas kemanan di lokasi konser perharinya, dan tenaga medis juga ditambah jumlahnya.

"Untuk antisipasi dari segi kemananan, pihak kepolisian akan mengerahkan minimal 750 personil setiap harinya di konser ini," ujar Miss E.

"Dan ada dari kita juga tambahan 350 personel, jadi ada lebih dari 1000 pengamanan per hari, dari segi medis pun kita juga menambahkan," katanya lagi.

Pihak promotor juga sudah berkoordinasi dengan kepolisian sejak beberapa bulan sebelum konser.

Potret NCT Dream Sabtu (4/3/2023) 00
Potret NCT Dream dan Perwakilian Promotor Usai Jumpa Pers Jelang Konser Hari Pertama, Sabtu (4/3/2023)

Pantauan Tribunnews di konser NCT Dream pada hari pertama, Sabtu (4/3/2023), terdapat banyak polisi di beberapa titik baik di luar atau dalam tempat konser.

"Kita juga koordinasi terus sama pihak kepolisian sejak beberapa bulan lalu, kita sudah mengikuti arahan dari semua yang mereka minta, dan dari segi medis pun kita juga menambahkan," pungkas Miss E.

Sebagaimana diketahui, saat NCT 127 menggelar konser pada November 2022, terdapat saling dorong antar penonton di hari pertama.

Dikabarkan, sebanyak 30 orang pingsat saat konser tersebut berlangsung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas