Olla Ramlan Jadi Inspirasi Orang Terdekatnya untuk Berani Berbisnis
Ima Sulastri yang merupakan istri dari manajer Olla Ramlan mengaku dirinya bisa berbisnis berkat Olla Ramlan
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presenter Olla Ramlan tak hanya aktif di dunia entertaint termasuk menjadi brand ambassador.
Ia pun menjadi inspirasi orang terdekatnya yakni, Ima Sulastri untuk berbisnis hingga memiliki store sendiri di Bandung.
Ima Sulastri yang merupakan istri dari manajer Olla Ramlan mengaku dirinya bisa berbisnis berkat Olla.
"Pokoknya Savi Store ini didedikasikan untuk mba Olla, karena semua yang kita jual dari mba Olla," terang Ima Sulastri.
Baca juga: Olla Ramlan Menangis di Hari Ulang Tahunnya ke 43, Ingat Banyak Kesalahan yang Dilakukan
"Mulai dari Batrisyia Herbal, Sheinta Signature dan lainnya itu kan brand ambassadornya mba Olla," bebernya.
Olla Ramlan sendiri merasa bangga karena bisa memberikan inspirasi dan dampak positif untuk orang di sekitarnya.
Ia paham betul bahwa sosok Ima sangat gemar berbisnis sehingga berhasil membuka toko sendiri.
"Saya bersama Ima dia ini istri manajer saya yang udah 15 tahun bersama, mereka ini baru buka Savi Store di Bandung," ucap Olla.
"Banyak banget ada baju product herbal. Bangga banget aku sebagai sahabat dan saudara juga," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.