Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sempat Takut Laut, Prilly Latuconsina Kini Hobi Diving, Bikin Komunitas Peduli Lingkungan

Prilly Latuconsina sempat takut laut, namun kini hobi melakukan diving. Dari hobinya itu, ia menciptakan komunitas yang peduli terhadap lingkungan.

Penulis: Dian Hastuti
Editor: Sri Juliati
zoom-in Sempat Takut Laut, Prilly Latuconsina Kini Hobi Diving, Bikin Komunitas Peduli Lingkungan
istimewa
Prilly Latuconsina saat ditemui di kawasan Kemang Jakarta Selatan, Selasa (16/8/2022) - Prilly Latuconsina sempat takut laut, namun kini hobi melakukan diving. Dari hobinya itu, ia menciptakan komunitas yang peduli terhadap lingkungan. 

Wanita 27 tahun itu pun membersihkan sampah di terumbu karang, sembari menyelam.

"Jadi aku diving sambil mungutin sampah di karang," imbuhnya.

Sampah juga terlihat saat ia beristirahat di sebuah pulau selepas menyelam.

"Terus pas aku ke pulau untuk istirahat, itu pulaunya banyak banget sampahnya kita sampai aku pungutin sendiri gitu," terangnya.

Dari pengalaman-pengalaman itu, mantan kekasih Maxime Bouttier membuat gerakan peduli terhadap lingkungan.

"Nah akhirnya di situ aku bikin kayak komunitas gitu, asosiasi Generasi Peduli Bumi."

Baca juga: Tegaskan Masih Single, Maxime Bouttier Bantah Gosip Balikan dengan Prilly Latuconsina

"Di mana nanti kegiatannya tuh kita akan bersihin pantai, bersihin laut, bersihin sungai, menanam pohon, konservasi binatang dan habitat lainnya gitu," bebernya.

Berita Rekomendasi

Bersama komunitasnya, pemain sinetron Ganteng-ganteng Serigala ini berencana melakukan perjalanan ke Lombok, NTB guna membersihkan lingkungan pantai di sana.

"Rencananya kita dalam waktu dekat ini kita mau ke Lombok kita mau mengumpulkan komunitas di sana untuk membersihkan pantai-pantai di sana," jelasnya.

Menurutnya, gerakan peduli lingkungan yang ia prakasai itu sebagai bentuk untuk mengedukasi masyarakat.

Ia juga menyarankan teman-temannya untuk memberikan edukasi sekecil apapun terkait lingkungan melalui media sosial.

Baca juga: Profil Prilly Latuconsina, Pemeran Ratna Suminar di Film Gita Cinta dari SMA

"Betul (buat edukasi) aku sampai bilang, 'kalian kalau buang sampah pada tempatnya enggak apa-apa kalau diposting, bukan pencitraan gitu ya," katanya.

Menurutnya membagikan ilmu melalui media sosial bukanlah pencintraan.

"Karena kan orang ngomong, 'ah pencitraan ah gitu loh bersihin sampah'."

"Udah bukan pencitraan, tapi kita menghimbau orang untuk buang sampah di tempatnya gitu," pungkasnya.

(Tribunnews.com/dian)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas