Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kembali ke Indonesia, Claudia Santoso Tancap Gas  Kolaborasi dengan Sandhy Sondoro dan Bebi Romeo

Claudia Santoso adalah jawara The Voice German tahun 2019. Setelah menjuarai ajang tersebut ia menetap cukup lama di Jerman.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Kembali ke Indonesia, Claudia Santoso Tancap Gas  Kolaborasi dengan Sandhy Sondoro dan Bebi Romeo
Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
Claudia Santoso jawara The Voics German 2019ditemui di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Senin (20/3/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Claudia Santoso siap berkolaborasi dengan dua musisi ternama,  Sandhy Sondoro dan Bebi Romep.

Pascamenjuarai The Voice German tahun 2019, Claudia Santoso menetap disana cukup lama.

Kini setelah pulang ke Indonesia, Claudia Santoso langsung tancap gas menggarap karya-karya terbaru dan berkolaborasi dengan dua musisi ternama.

Baca juga: Sukses Manggung di Jerman, Sandhy Sondoro Siap Pentas di Konser Festival Kuantan 188 Malaysia

"Jadi aku ada mini album sendiri bareng SRN Entertaiment dan kolaborasi sama musisi ternama, ada om Bebi Romeo dan Shandy Sondoro," ujar Claudia Santoso di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Senin (20/3/2023).

"Aku belum pernah balik yang lama di Indonesia karena terhalang pandemi, akhirnya aku dihubungi sama orang SRN terus aku tertarik pulang yaa," bebernya.

Claudia menegaskan bahwa ia sangat bangga dan bahagia dapat kesempatan kolaborasi dengan dua musisi senior itu.

Berita Rekomendasi

Meski dengan Shandy Sondoro ia sudah sering bertemu di Jerman, namun Claudia tetap merasa bangga bisa membawakan lagu ciptaan Shandy.

"Perasaan aku seneng banget bisa kolaborasi sama mereka, aku excited banget yaa. Kalau sama mas Shandy sering ketemu kan dia bilak balik di Jerman, kalau mas Bebi belom pernah," terang Claudia.

"Mas Shandy tuh asik banget yaa, kami punya banyak kesamaan yaa, kalau om Bebi dia kharismatik banget yaa," lanjutnya.

Sayangnya Claudia belom bisa membocorkan projectnya bersama dengan Shandy Sondoro dan Bebi Romeo. Ia hanya menjelaskan bahwa tahun ini akan merilis single kolaborasi dan mini album.

Sekedar informasi, nama Claudia Santoso melambung setelah ia menjuarai ajang The Voice German pada tahun 2019 lalu, usai kompetisi tersebut Claudia menjalani karir di Jerman sembari berkuliah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas