Menu Buka Puasa Cut Mini, Wajib Ada Gorengan
Berbukalah dengan yang manis tampaknya tak berlaku bagi Cut Mini. Ia lebih suka makanan yang asin.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagian orang memilih makanan yang rasanya manis sebagai hidangan saat berbuka puasa.
Namun hal itu berbeda dari Cut Mini, yang lebih memilih makanan asin untuk berbuka puasa.
Katanya, sudah menjadi tradisi dari tahun ke tahun harus ada gorengan di meja makannya saat berbuka puasa.
Baca juga: Cut Mini Komentari Maraknya Bodyshaming Pada Perempuan
"Kalau ditanya menu, sama dari tahun ke tahun ya, harus ada gorengan, jadi saya dan suami milih asin dibanding manis, yaitu gorengan," kata Cut Mini ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (24/3/2023).
Gorengan yang dimakannya seperti risol, roket, pastel isi bihun, dan tak lupa sambal kacang.
Menurut Cut Mini, Ramadan adalah bulan yang sangat spesial.
Sangking spesialnya, ia tidak mengambil pekerjaan selama Ramadan.
Disebabkan akan mengganggu jadwal salat tarawihnya apabila mengambil pekerjaan.
"Saya nggak ngambil pekerjaan di bulan Ramadan, karena saya nggak mau gontok-gontokan masalah jam, mau tarawih," tukasnya.