Arswendy Beningswara Nasution Bintangi Film Horor Khanzab, Ungkap Peran dan Konfliknya
Arswendy membocorkan bahwa konflik yang ada di film tersebut sangat dalam untuk sebuah film horor.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor kenamaan, Arswendy Beningswara Nasution membintangi film horor 'Khanzab' garapan Anggy Umbara.
Arswendy Beningswara mendapat peran sebagai paman dari Nuning, karakter yang diperankan oleh Tika Bravani.
"Saya berperan sebagai Pakde Sentot di sini, pakdenya Nuning yang diperankan oleh Tika Bravani," ujar Arswendy Beningswara dalam wawancara virtual, Rabu (29/3/2023).
Arswendy membocorkan bahwa konflik yang ada di film tersebut sangat dalam untuk sebuah film horor.
Ia mengatakan tak hanya ada satu konflik dalam film tersebut, namun yang menjadi permasalahan utama adalah ketika seorang dukun santet dipenggal.
Baca juga: Yasamin Jasem Cerita Karakternya di Film Khanzab, Jadi Anak Pendendam Usai Lihat Ayahnya Dibunuh
"Ini dalam yaa, ada konflik sini sana, konflik dimulai dari tokoh Semedi yang dianggap sebagai dukun santet terus dipenggal," beber Arswendy.
Sekadar informasi, film Khanzab produksi Dee Company menceritakan Rahayu yang menyaksikan bapaknya dipenggal dan salah satu korban pembantaian dukun santet pada tahun 1998 oleh para ninja.
Bersama Ibu tiri Nuning dan adiknya, Rahayu meninggalkan Banyuwangi dan kembali ke rumah masa kecilnya di Jetis.
Namun, keluarga Rahayu dikucilkan karena dianggap keluarga dukun santet. Mencoba untuk tetap positif, Rahayu berusaha rajin sholat untuk meringankan beban hatinya.
Tapi kekhusyukan Rahayu sering diganggu hingga lupa rakaat dan bacaan sholat oleh sosok astral yang bernama Khanzab. Rencananya film Khanzab akan tayang mulai tanggal 20 Februari 2023 di bioskop Indonesia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.