Adiknya Dituduh Selingkuh oleh Shelvie Hana Wijaya, Kakak Daus Mini Beri Kesaksian
Adiknya dituduh selingkuh oleh Shelvie Hana Wijaya, kakak Daus Mini berikan kesaksian.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Komedian Daus Mini dituding melakukan oleh Shelvie Hana Wijaya, sang kakak beri kesaksian.
Polemik ruamh tangga Shelvie Hana Wijaya dan Daus Mini kembali memanas.
Kini, Shelvie Hana Wijaya menuding adanya perselingkuhan yang dilakukan oleh Daus Mini.
Dikutip dari YouTube Cumi-cumi, Kamis (30/3/2023), kakak Daus Mini, Ratu memberikan kesaksiannya.
Ratu menyebut ia sempat bertemu dengan Shelvie Hana Wijaya beberapa waktu lalu.
Ia meminta Shelvie Hana Wijaya untuk tidak membuat konflik yang berkepanjangan.
Baca juga: Sempat Dituduh Selingkuh oleh Shelvie Hana, Daus Mini Serang Balik dan Beberkan Bukti
Ratu dengan tegas membantah tuduhan Shelvie Hana yang menyebut adiknya melakukan perselingkuhan.
"Waktu itu ke Kalibata memang betul, berbicara ya, Vie kamu kan inginnya perceraian, udahlah jangan menimbulkan konflik terus. Daus tidak ada bukti perselingkuhannya," ucap Ratu.
Lebih lanjut ia mengimbau Shelvie, agar tidak membuat konflik lantaran takut tuduhan tersebut berbalik padanya sendiri.
"Jangan sampai nanti berbalik ke Shelvie," sambungnya.
Ratu mengaku enggan banyak berbicara mengenai tuduhan Shelvie Hana Wijaya kepada adiknya.
Baca juga: Shelvie Hana Kecewa Daus Mini Menuduhnya Selingkuh
Selama ini Ratu telah menutupi hal tersebut.
"Udah saya nggak mau banyak bebicara biar kalian aja yang tahu, saya selama ini menutupi lho rapat-rapat semuanya," paparnya.
Kendati demikian, Ratu menyebut pihak Daus Mini memiliki sejumlah bukti akan tuduhan tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.