Rilis Album Baru, Melanie Martinez Ceritakan Makna PORTALS, Bagian Terakhir Trilogi Cry Baby
Penyanyi asal Amerika Serikat, Melanie Martinez telah meluncurkan album barunya yang bertajuk 'PORTALS' pada Jumat (31/3/2023), hari ini.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Salma Fenty
Meskipun begitu, ia menganggap ketiga album ini masing-masing berdiri sendiri namun ketiganya tetap terhubung.
Dengan album ini, Melanie Martinez ingin mengenalkan karakter tersebut yang melewati rasa sakit di masa pertumbuhan menjadi dewasa.
Kemudian Melanie Martinez ingin melihat berbagai perspektif dari para penggemar melalui album ini.
Ia juga ingin menunjukkan kepada orang-orang adanya harapan kehidupan setelah kematian.
Terinspirasi dari Berbagai Buku Hipnoterapi Regresi
Melanie Martinez menjelaskan ia telah membaca berbagai buku hipnoterapi regresi selama bertahun-tahun.
Kemudian Melanie Martinez tertarik dengan membaca deskripsi orang yang berbeda tentang fase antara kematian dan kehidupan.
Setelah membaca cukup banyak transkrip, itu membuat Melanie Martinez ingin menciptakan garis cerita dari kematian hingga kelahiran.
Harapan untuk Para Penggemar
Dengan dirilisnya album 'PORTALS' ini, Melanie Martinez berharap dapat mengurangi beban yang diberikan kepada manusia.
Ia berharap kesehidahan akan sirna setelah mendengar rekaman ini dan manusia lebih menikmati hidup.
Dengan album ini membuat manusia mengetahui kita hidup hanya untuk tumbuh, meciptakan, merasakan dan berbagi pengalaman satu sama lain serta saling membantu.
Daftar 13 Lagu dalam Album PORTALS
1. DEATH
2. VOID
3. TUNNEL VISION
4. FAERIE SOIRÉE
5. LIGHT SHOWER
6. SPIDERWEB
7. LEECHES
8. NYMPHOLOGY
9. EVIL
10. WOMB
11. BATTLE OF THE LARYNX
12. THE CONTORTIONIST
13. MOON CYCLE
(Tribunnews.com/Farrah Putri)
Artikel Lain Terkait Melanie Martinez