Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tak Hanya Ketupat dan Opor Ayam, Rossa Wajib Makan Ikan Asin dan Sambal Saat Lebaran Idul Fitri

Ada menu spesial bagi Rossa jika melalui lebaran di kampung halaman, di Sumedang selain ketupat dan opor ayam.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tak Hanya Ketupat dan Opor Ayam, Rossa Wajib Makan Ikan Asin dan Sambal Saat Lebaran Idul Fitri
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Rossa usai jumpa pers perilisan album 'Another Journey: The Beginning' di kawasan Kemang Jakarta Selatan, Rabu (22/2/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rossa mengungkapkan bahwa dirinya tak ada tradisi khusus di momen lebaran.

Lebaran tahun ini dirasa oleh Rossa akan sama seperti lebaran-lebaran sebelumnya yakni kumpul keluarga besar usai salat ied.

Baca juga: Bersiap Pulang Kampung ke Sumedang Lebaran Ini, Rossa: Hampa Lebaran Tanpa Mudik

"Sama aja lah (soal tradisi Lebaran)," kata Rossa saat ditemui di kawasan Thamrin Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

"Bangun tidur pas Hari H, shalat ke mesjid pulang sama keluarga," ungkapnya.

Soal menu makanan lebaran Rossa juga mengaku tak jauh beda dengan orang-orang kebanyakan.

Ketupat dan opor ayam jadi menu wajib yang dihidangkan di atas meja.

Berita Rekomendasi

Selain itu ada menu spesial bagi Rossa jika melalui lebaran di kampung halaman, di Sumedang.

Baca juga: Kisah Rossa Ingin Berhenti Bermusik, Sempat Tak Percaya Diri Karyanya Bisa Diterima Generasi Muda

Menu makanan khas Sunda, lengkap dengan sambal dan ikan asin juga ikut dihidangkan di momen hari raya.

"Sama juga dengan warung-warung Sunda lainnya. Ada ikan asin, ketupat kan wajib ya di seluruh indonesia," tutur Rossa.

Rossa ketika ditemui disela acara Konser Raya 28 Tahun Indosiar, di Studio Emtek Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (11/1/2023).
Rossa ketika ditemui disela acara Konser Raya 28 Tahun Indosiar, di Studio Emtek Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (11/1/2023). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

"Tapi di Sumedang tambahannya ya masakan Sunda. Sambel (nggak boleh ketinggalan), bener," ujarnya diikuti tawa.

Rossa sudah meliburkan diri sejak sepekan sebelum hari raya Idul Fitri tahun ini.

Ia memastikan pergi mudik karena merasa lebaran akan hampa tanpa adanya mudik.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas