Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pamungkas hingga Juicy Luicy Bakal Ramaikan MLDSPOT Stage Bus Jazz Tour, Catat Tanggal dan Lokasinya

MLDSPOT SBJT 2023 akan menghadirkan pengalaman unik dan interaktif dalam menampilkan para musisi jazz hingga pop ternama Indonesia.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Pamungkas hingga Juicy Luicy Bakal Ramaikan MLDSPOT Stage Bus Jazz Tour, Catat Tanggal dan Lokasinya
Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
Gelaran MLDSPOT Stage Bus Jazz Tour (SBJT). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Deretan musisi kenamaan siap ramaikan gelaran tur musik jazz yang digelar MLDSPOT.

Dalam gelaran MLDSPOT Stage Bus Jazz Tour (SBJT) tahun ini akan ada Barasuara, Budi Doremi, Dere, Fourtwnty, Coldiac, Sal Priadi, Juicy Luicy, Perunggu, Pamungkas, Fabio Asher, Lomba Sihir dan MLDJAZZPROJECT.

Tahun ini rencananya SBJT akan menyambangi delapan kota, mulai dari Purwokerto, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Cianjur, Sukabumi, Tasikmalaya, hingga Bandung sebagai kota terakhir.

Mengusung konsep pertunjukan musik di atas bis, SBJT 2023 ingin menghadirkan pengalaman unik dan interaktif dalam menampilkan para musisi jazz hingga pop ternama Indonesia.

Baca juga: Fresly Nikijuluw Penembang Mantan yang Memikat Penggemar Musik Pop Melayu Ambon

Perwakilan MLDSPOT, Michael Rayon mengatakan bahwa SBJT berbeda dengan konser musik pada umumnya, terutama saat maraknya festival musik yang menjamur.

“Kami selalu ingin memberikan yang terbaik dan konsep fresh pada setiap penyelenggaraan SBJT tiap tahunnya," ujar Michael kepada awak media, Selasa (25/4/2023).

"Dengan konsep bus tour yang menjadi signature, kami harap MLDSPOT dapat memberikan hiburan menarik dan berbeda untuk dinikmati para musicgoers di seluruh kota yang akan kami sambangi,” lanjut Michael.

BERITA REKOMENDASI

Untuk penampil di setiap kotanya, Michael mengatakan bahwa ia dan timnya sudah melakukan kurasa sebaik mungkin untuk mendapatkan line up final.

“Sejumlah artis yang kami bawa ke atas panggung SBJT 2023 telah kami kurasi secara maksimal dan memang mereka ini yang tengah digandrungi oleh para muda mudi Tanah Air," tuturnya.

"Selain itu, kehadiran local heroes pada setiap kotanya bertujuan agar memberi kesempatan untuk mereka mengenalkan karya ke khalayak lebih luas,” jelas Michael.

Berikut jadwal dan guest star rangkaian MLDSPOT Stage Bus Jazz Tour 2023;

• 6 Mei 2023, Hetero Space – Purwokerto (Barasuara & Adoria – MLDJAZZPROJECT Season 1)
• 13 Mei 2023, Gor Mandala Krida – Yogyakarta (Budi Doremi & Dere)
• 20 Mei 2023, Graha Fairground – Surabaya (Fourtwnty & Coldiac)
• 27 Mei 2023, Taman Budaya Krida – Malang (Sal Priadi & Dreikids – MLDJAZZPROJECT Season 3)
• 10 Juni 2023, BCNY – Cianjur (Juicy Luicy & Perunggu)
• 17 Juni 2023, Bale Kinasih – Sukabumi (Pamungkas & The Good Peoples – MLDJAZZPROJECT Season 2)
• 24 Juni 2023, Asia Plaza Park Area – Tasikmalaya (Fabio Asher & MLDJAZZPROJECT Season 4)
• 1 Juli 2023, Kodiklat TNI-AD – Bandung (Juicy Luicy & Lomba Sihir)


Untuk info lebih detail, kunjungi website dan akun media sosial MLDSPOT: www.MLDSPOT.com | Instagram, Tiktok,  Facebook, Twitter, dan Youtube @MLDSPOT. Dapatkan juga info tiket MLDSPOT Stage Bus Jazz Tour 2023 pada situs Blibli.com

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas