Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sudah Diperbolehkan Pulang setelah Dirawat di Rumah Sakit Lagi, Ruben Onsu Tak Ingin Berkecil Hati

Sudah diperbolehkan pulang setelah sempat dirawat di rumah sakit lagi, Ruben Onsu mengaku tidak ingin berkecil hati dengan kondisinya kini.

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Sudah Diperbolehkan Pulang setelah Dirawat di Rumah Sakit Lagi, Ruben Onsu Tak Ingin Berkecil Hati
Tangkapan layar YouTube EKO PATRIO TV
Ruben Onsu mengaku tidak ingin berkecil hati dengan kondisinya saat ini yang sempat kembali dirawat di rumah sakit. Kini, Ruben Onsu sudah diperbolehkan pulang. 

TRIBUNNEWS.COM - Ruben Onsu tak ingin berkecil hati meski dirinya kerap sakit hingga harus diopname.

Seperti yang terjadi belum lama ini, Ruben Onsu kembali dirawat di rumah sakit pada Kamis (27/4/2023) lalu di Rumah Sakit Umum Bunda Jakarta.

Tak dijelaskan secara detail terkait penyakit yang dideritanya, tetapi kini Ruben Onsu sudah diperbolehkan untuk pulang setelah sempat dirawat.

Dikutip dari YouTube SCTV, Sabtu (29/4/2023), Ruben Onsu pun membeberkan pesan yang disampaikannya kepada sang istri, Sarwendah.

Diketahui, Sarwendah juga memiliki riwayat penyakit yang cukup serius, yakni mengidap kista di batang otak.

Tentu, keadaan ini membuat Ruben Onsu dan Sarwendah saling menguatkan satu sama lain.

Baca juga: Rahasiakan Kondisi Kesehatan dari Kedua Putrinya saat Masuk Rumah Sakit, Ruben Onsu Ungkap Alasannya

Kepada Sarwendah, Ruben Onsu berpesan bahwa mereka tidak boleh merasa kecil hati dengan penyakit yang dialami.

Berita Rekomendasi

Ruben Onsu dan Sarwendah kini tengah dipilih oleh Sang Pencipta untuk melalui ujian ini bersama.

"Saya bilang sama istri saya, 'Kita berdua dipilih sama Tuhan aja untuk melewati ini sama-sama, jadi jangan kecil hati'," terang Ruben Onsu.

Tak dipungkiri, hal ini tentu membuat semua orang merasa sedih.

Kendati demikian, Ruben Onsu ingin tetap berkegiatan dengan normal.

"Kalau sedih, pasti dirasakan oleh semua orang, tapi kan saya harus berkegiatan normal," ucapnya.


Bahkan, Ruben Onsu merasa lupa dengan galau dan sedih yang dirasakan saat menjalani berbagai kegiatannya.

"Saya rasa dengan berkegiatan, saya melupakan galau-galau, sedih," tuturnya.

Selain itu, Ruben Onsu juga melakukan kegiatan bersama anak-anaknya dan merasa senang.

Dengan menghabiskan waktu bersama anak-anak, Ruben Onsu seketika lupa dengan penyakitnya.

Baginya, anak-anak adalah penguat untuk Ruben dalam melawan penyakit di tubuhnya.

"Terus kalau saya berkegiatan sama anak juga kayak seneng aja gitu."

"Kayak lupa dalam segala hal, anak-anak penguat banget," ucapnya.

Kondisi Ruben Onsu saat dirawat di rumah sakit.
Kondisi Ruben Onsu saat dirawat di rumah sakit. (Tangkapan layar Instagram @ruben_Onsu)

Dalam dokumentasi yang berbeda, pria berusia 39 tahun tersebut juga mengaku banyak melakukan introspeksi diri.

"Saya lebih banyak introspeksi sehingga tidak membuat saya menjadi besar kepala, tidak membuat saya menjadi orang yang lupa napak bumi lah," ungkapnya.

Ruben pun memanfaatkan sebagian waktunya untuk menenangkan diri dengan keadaan sekitarnya.

"Bukan tidak peduli sama sekeliling, tapi saya ambil waktu untuk saya duduk dan berdamai dengan diri sendiri, menenangkan diri, sambil kerja kemarin di Bandung, sambil perjalanan."

"Mengoreksi hal yang dari sedih, ketawa banget, lucu banget, sampai hal-hal yang nggak kita inginkan terjadi," paparnya.

Ia berharap segala hal baik terjadi dalam hidupnya.

"Doanya itu yang saya ucapin, tidak boleh terjadi lagi di usia yang sekarang, doanya yang baik-baik," tutup Ruben Onsu.

Kondisi Terkni Ruben Onsu

Sementara itu, manajemen Ruben Onsu mengatakan bahwa kini kondisi sang artis sudah membaik.

"Bensu sudah sehat kok," jelas Bunda Neng, manajemen Ruben Onsu kepada awak media, Jumat (28/4/2023).

Rubenpun sudah menjalani rawat jalan di rumah.

"Sudah di rumah sekarang," sambungnya.

(Tribunnews.com/Katarina Retri/Fauzi Alamsyah)

Berita lainnya terkait Ruben Onsu

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas