Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Bintangi Film Star Syndrome, Gilang Dirga Petik Pelajaran Berharga

Film bergenre drama komedi ini bercerita tentang perjuangan seorang vokalis yang pernah terkenal dan berusaha kembali ke masa kejayaannya.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Bintangi Film Star Syndrome, Gilang Dirga Petik Pelajaran Berharga
Ist
Film Star Syndrome akan mulai tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 8 Juni 2023, Rabu (10/5/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gilang Dirga berperan dalam film karya Soleh Solihun berjudul Star Syndrome besutan sutradara Soleh Solihun.

Mnurut dia, usai membintangi film Star Syndrome, ia tersadar pentingnya orang yang membantu dirinya untuk bisa mencapai kesuksesan seperti saat ini. 

"Ini film untuk mengingatkan gue dan kita semua kalau sudah di atas jangan lupa sama siapa yang dulu bareng kita pas berjuang," kata Gilang dalam keterangan pers tertulis, Rabu (10/5/2023). 

Film bergenre drama komedi ini bercerita tentang perjuangan seorang vokalis yang pernah terkenal dan berusaha kembali ke masa kejayaannya. 

Baca juga: Cerita Gilang Dirga dan Adiezty Fersa Berjuang Mendapat Anak: Sempat Pasrah, Siap Hidup Berdua

Tak disadari ternyata dunia musik kini sudah jauh berbeda dari saat ia eksis dulu. Karena berlatar belakang dunia musik, maka 80 persen bintang dalam ‘Star Syndrome’ pun punya latar belakang musisi. 

"Film ini mengingatkan kita bahwa zaman selalu berubah dan kita harus ber adaptasi, cara "baru" akan menjadi "lama" dalam waktu bisa lebih cepat dari yang kita bayangkan. Semoga menginspirasi dan menghibur," ujar Dendi produser film Star Syndrome

BERITA TERKAIT

Star Syndrome dibintangi Gilang Dirga, Kezia Aletheia, Tanta Ginting, Tissa Biani, Tora Sudiro, Maisha Kanna, Aryo Wahab, dan Sinta Nursanti. Butuh persiapan yang luar biasa bagi Gilang untuk berakting di film ini terutama soal berat badan. 

Film ini pun memberikan kolaborasi lintas generasi di area soundtrack. 

Denny Chasmala sang penulis lagu Berharap Tak Berpisah, menulis lagu berjudul Simpang Siur yang dinyanyikan oleh Jay and The Others (Gilang Dirga, Randy Nidji, Thomas GIGI, Hendy GIGI, dan Denny Chasmala). 

Batman dari Goodnight Electric menulis lagu Hey Kamu yang dinyanyikan oleh Sweet Judgment (Tissa Biani, Maisha Kanna). Serta Didit Saad dari duo Stars and Rabbit memproduseri lagu ‘Labirin’ yang dinyanyikan Kezia Aletheia. 

Star Syndrome akan mulai tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 8 Juni 2023. Trailer film ini sudah bisa dilihat di kanal YouTube  mahakaryachannel.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas