Setahun Pisah Rumah, Desta dan Natasha Rizky Akan Bertemu di Sidang Cerai Perdana?
Akankah Desta dan Natasha Rizky bertemu di sidang cerai perdana mereka di Pengadilan Agama Jakarta Selatan?
Editor: Anita K Wardhani
Sebelum munculnya gugatan cerai dari Desta, pernikahan mantan drummer Club 80's dengan Natasha Rizki jauh dari kabar miring.
Baca juga: Desta Mahendra Akui Menyesal Gugat Cerai Natasha Rizky, Sebut Sudah Pisah Rumah sejak 2022
Desta pun mendaftarkan gugatan permohonan talak cerainya ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 11 Meu 2023 untuj berpisah dengan Natasha Rizki.
Gugatan talak cerai Desta pun diterima oleh petugas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, dengan nomor perkara 1583/Pdt.G/2023/PAJS, serta sidang perdana digelar pada 29 Mei 2023.
Demi Anak, Hubungan Desta dan Natasha Rizky Terlihat Baik-baik Saja
Kendati demikian, Desta dan Natasha Rizky sebisa mungkin tetap menjaga hubungan baik satu sama lain.
Pun alasannya adalah demi kebaikan ketiga anak mereka.
"Sampai saat ini karena mereka masih terlihat baik baik saja, lihat ada bapak ibunya, jadi biasa-biasa aja."
"Nggak jauh lagi jurang pemisah nggak ada, karena mereka inginnya baik-baik," ungkap Rully.
Karena itu, Rully Agung meminta agar gosip yang tidak benar soal perceraian ini dihentikan demi kebaikan bagi anak Desta dan Natasha Rizky.
"Dimohonkan berita rumor itu gak ada lagi, kasihan anak-anaknya."
"Caca dan Desta juga bingung dengan berita ini, kasihan juga mereka," pinta Rully Agung.
Dalam kesempatan yang sama, Rully Agung juga menegaskan soal dugaan orang ketiga dalam perselingkuhan yang sering diberitakan itu.
Rully Agung dengan tegas menyatakan bahwa itu tidak benar.
"Tanggapannya dari Natasha tidak benar, Natasha tahu Desta tidak akan begitu, saya pastikan itu tidak benar. "
"Bukan karena ada pihak ketiga saya pastikan," tandasnya.
(ARI).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.