Hadiri Cannes Film Festival di Prancis, Raline Shah Akui Dapat Perlakuan Kurang Menyenangkan
Sempat hadiri acara Cannes Film Festival 2023 di Cannes, Prancis. Raline Shah ternyata pernah mendapat perlakukan kurang menyenangkan.
Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Ayu Miftakhul Husna
"Dia orang Prancis lumayan keras, dia bilang ga bisa bahasa Inggris."
"Ya cobaan sih tapi abis itu let it flow aja," tuturnya.
Namun, pada akhirnya semua berlalu dan kegiatan Raline selama di Cannes Film Festival pun berjalan dengan lancar.
Penampilan Raline Shah di Red Carpet Cannes Festival 2023, Bangga Kebaya Birunya Jadi Sorotan
Penampilan Raline Shah tampak memukau dengan gaun biru menjuntai bergaya off-shoulder.
Menakjubkannya, penampilan Raline di red carpet turut menjadi sorotan media luar negeri seperti Vogue Italia dan Vogue Hong Kong.
Kedua media tersebut tampak mengunggah ulang postingan Instagram Raline.
Kemudian pada saat menghadiri premier film Fireband karya Karim Ainouz, penampilan Raline tak kalah menyita perhatian.
Wanita 38 tahun itu tampak mengenakan kebaya berwarna biru dengan perhiasan bertabur berlian warna senada.
Baca juga: Rayakan Ulang Tahun Raline Shah ke-38, sang Ayah Bocorkan Rencana Pernikahan Putrinya
"Hari ini aku menggunakan kebaya dan (kain) batik buat premiere film yang kedua," kata Raline Shah, dikutip dari Instagram story @ralineshah.
Ia mengaku bangga bisa mengenakan kebaya di red carpet kali ini.
Melansir Instagram @bazaarindonesia, Raline tampak menakjubkan berpose dengan kebaya panjangnya itu.
Tak ketinggalan Raline juga mengenakan kain batik warna cokelat hitam.
Diketahui gaun kebaya yang dikenakan Raline dirancang oleh desainer Maison Bazz Couture.
Dalam video yang diunggah, Raline tampak memamerkan pose dengan senyum sumringahnya.
(Tribunnews.com/Rinanda/Ayu)