Beda Nasib, Rumah Tangga Rendy Kjaernett Rusak, Syahnaz Sadiqah Tetap Harmonis dengan Suami
Rendy Kjaernett menyadari kesalahannya dan minta maaf kepada istri dan anak-anaknya. Ia berusaha perbaiki kerusakan tersebut.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Rendy Kjaernett akui rumah tangganya dengan Lady Nayoan berantakan.
Kondisi tersebut ia sampaikan beberapa pekan setelah gosip dugaan perselingkuhannya dengan Syahnaz Sadiqah dibongkar Lady di media sosial.
Rendy menyadari kesalahannya dan minta maaf kepada istri dan anak-anaknya.
"Saya ingin berfokus untuk membenahi kerusakan yang telah saya buat ke keluarga saya. Saya mohon doanya," ucap Rendy dalam jumpa pers baru-baru ini di kawasan Cideng, Gambir, Jakarta Pusat, kemarin.
Ia juga berharap keluarganya membukakan pintu maaf sebesar-besarnya.
Berbeda dengan Syahnaz Sadiqah.
Sejak kemunculan pertamanya dengan Jeje Govinda, sang suami, di turnamen tenis kalangan selebritis, Jumat (23/6/2023), mereka terlihat baik-baik saja.
Keduanya menonton laga tenis bersebelahan, meski ada beberapa momen yang menunjukkan Syahnaz dan Jeje seperti dalam situasi tak nyaman.
Syahnaz dan Jeje belum lama ini kembali menunjukkan hubungan mereka baik-baik saja.
Momen itu bertepatan dengan momen Idul Adha, Kamis (29/6/2023).
Baca juga: Ada yang Geregetan Menanti Syahnaz Sadiqah Ikuti Jejak Rendy Muncul ke Publik dan Minta Maaf
Syahnaz Sadiqah membagikan momen bersama keluarga, mulai dari foto-foto kedua buah hatinya, hingga potret bersama Jeje Govinda.
Terlihat Syahnaz, Jeje dan kedua hatinya foto bersama di tangga.
Kini bertepatan dengan momen Idul Adha, Syahnaz Sadiqah mulai membagikan potretnya di akun Instagram @syahnazs, Kamis.
Syahnaz tampak mengenakan kaus putih dan celana jeans, sedangkan Jeje mengenakan kemeja hijau dan celana berwana senada.
"Selama hari raya Idul Adha," tulis Syahnaz dalam unggahan tersebut.
Pada unggahan story lainnya, Syahnaz membagikan momen jalan-jalan ke mal bersama sang kakak, Nisya Ahmad.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.