Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pemain Islam KTP Taufik Lala Meninggal, Jarwo Ungkap Kronologi dan Riwayat Sakit, Komeng Tulis Doa

Pemain sinetron Islam KTP, Taufik Lala meninggal dunia, Jarwo Kwat ungkap kronologi hingga dilarikan ke rumah sakit.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Pemain Islam KTP Taufik Lala Meninggal, Jarwo Ungkap Kronologi dan Riwayat Sakit, Komeng Tulis Doa
Instagram @paskiriaudigital
Taufik Lala meninggal dunia setelah bersepeda hingga dilarikan ke rumah sakit. 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, pelawak sekaligus pemain sinetron Islam KTP, Taufik Lala meninggal dunia.

Pemeran Bapak Tebe di Islam KTP, Taufik Lala meninggal dunia Rabu (26/7/2023) pagi di rumah sakit.

Terkait kabar meninggalnya Taufik Lala, sang sahabat Jarwo Kwat mengungkapkan kronologi meninggal.

Dihubungi Kompas.com, Jarwo Kwat mengaku tidak mengetahui secara persis kejadian tersebut.

Namun ia mendapatkan informasi, Taufik Lala meninggal setelah bersepeda Rabu pagi ini.

"Persisnya saya enggak tahu jam berapa meninggalnya cuma tadi ada berapa (info) dari teman-teman di WA grup itu,

Almarhum main sepeda tadi pagi seperti itu," tuturnya.

Baca juga: BREAKING NEWS: Pemeran Bapak Tebe di Sinetron Islam KTP Taufik Lala Meninggal Dunia

BERITA REKOMENDASI

Dikatakan Jarwo, Taufik Lala sempat merasakan sakit hingga dilarikan ke rumah sakit.

Namun setibanya di rumah sakit, Taufik Lala menghembuskan napas terakhir.

"Terus setelah selesai bersepeda merasakan sakit dan segala macam dan dibawa ke dokter, terus ya meninggal di rumah sakit,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Jarwo turut mengungkapkan riwayat sakit yang pernah diderita almarhum.

"Dia tuh punya riwayat kolesterol," ujar Jarwo.

Aktor sekaligus komedian Taufik Lala.
Aktor sekaligus komedian Taufik Lala. (Youtube haiper community)

Tidak hanya Jarwo yang berduka, komedian Komeng turut menyampaikan belasungkawa pada Taufik Lala.

Melalui Instagram pribadinya @komeng.original, Komeng sekaligus menuliskan doa kepada mendiang sahabatnya itu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas