Pemakaman Sinead O'Connor Diiringi Lagu Natural Mystic dan Para Fans Berikan Penghormatan Terakhir
Berikut informasi tentang prosesi pemakaman mendiang Sinead O'Connor, yang dikenal sebagai penyanyi legendaris asal negara Irlandia.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Mendiang Sinead O'Connor dimakamkan di Irlandia pada Selasa (8/8/2023).
Penyanyi legendaris asal Irlandia ini dimakamkan pada pagi hari.
Prosesi pemakaman Sinead O'Connor diiringi dengan penghormatan terakhir dari para fans.
Mengutip dari foxnews.com, jenazah Sinead O'Connor diiringi dengan mobil VW yang membawa pengeras suara, dengan memutarkan lagu berjudul 'Natural Mystic' milik Bob Marley.
Para fans yang hadir tampak turut menyanyikan lagu tersebut, untuk mengiringi mobil jenazah yang mengangkut jenazah Sinead.
Tampak pada tepi pantai Bray dekat mobil jenazah Sinead O'Connor dikerumuni oleh para fans.
Para fans mengaku tersentuh dan ingin memberikan penghormatan terakhir mereka sebelum prosesi pemakaman.
Fans juga melempari bunga ke atas mobil jenazah Sinead O'Connor.
Baca juga: Fans Geram Identitas Muslim Penyanyi Irlandia Sinead OConnor Tidak Disorot dalam Berita Kematian
Sinead O'Connor, meninggal dunia pada usianya yang ke-56 tahun.
Kabar meninggalnya penyanyi berdarah Irlandia ini disampaikan pihak keluarga melalui RTE (Radio dan Televisi Nasional Irlandia) pada Rabu, 26 Juli 2023, lalu.
Sinead O'Connor diketahui sudah menjadi mualaf sejak tahun 2018 lalu.
Dikutip dari biography.com, Sinead O'Connor lahir pada 8 Desember 1966 di Dublin, Irlandia.
Sinead O'Connor lahir dengan nama lengkap Sinead Marie Bernadette O'Connor.
O'Connor tekenal sebagai penyanyi sejak tahun 80-an.