Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pernah Alami Pelecehan seperti Michelle Ashley, Ashanty Merasa Senasib: Miris Melihatnya

Istri penyanyi Anang hermansyah, Ashanty tanggapi soal kasus pelecehan anak di bawah umur, mengaku miris melihatnya.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Salma Fenty
zoom-in Pernah Alami Pelecehan seperti Michelle Ashley, Ashanty Merasa Senasib: Miris Melihatnya
Tangkapan Layar YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo
Penyanyi Ashanty tanggapi soal kasus pelecehan anak di bawah umur. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Ashanty tanggapi soal kasus pelecehan terhadap Michelle Ashley

Sebelumnya, Ashanty sempat mengundang anak dari Pinkan Mambo, Michelle Ashley ke podcast YouTube-nya untuk membahas mengenai pelecehan seksual.

Sementara Michelle Ashley baru-baru ini juga mengaku ke publik pernah menjadi korban pelecehan yang dilakukan oleh ayah sambungnya.

Dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (18/8/2023), Ashanty mengatakan bahwa dirinya bisa merasakan apa yang dirasakan oleh Michelle Ashley.

Baca juga: Dipeluk Ashanty saat Podcast, Michelle Ashley Berharap Pinkan Mambo Belajar dari sang Penyanyi

Sebab ia pernah menjadi korban pelecehan namun tak separah yang dialami oleh anak Pinkan Mambo itu.

"Aku tuh kan pernah merasakan walaupun tidak se-ekstrem dia."

"Aku tahu tahu lah rasanya apa yang dia rasain," ungkap Ashanty.

Berita Rekomendasi

Ia pun merasa miris terhadap kasus pelecehan seksual di bawah umur.

Bahkan, Ashanty juga bingung dengan hukum yang berlaku kepada para pelaku pelecehan seksual.

"Aku tuh miris banget ya sama namanya pelecehan seksual pada anak di bawah umur di Indonesia."

"Makanya aku tuh bingung sama Undang-Undang kita kenapa ada yang bebas," ujarnya.

"Kemarin aku baca lagi nggak tahu ya bener apa nggak bapak kandung perkosa anak terus 5 tahun terus tingkat di atasnya lagi dibebaskan, jadi kayak miris gitu ngelihatnya," lanjutnya.

Ashanty sempat minta cerai dari Anang Hermansyah setelah setahun nikah, ternyata ia hamil hingga akhirnya keguguran.
Istri penyanyi Anang Hermansyah, Ashanty. (YouTube Curhat Bang Denny Sumargo)

Baca juga: Idap Penyakit Autoimun, Ashanty Ungkap Kekhawatiran terhadap Anak: Aku Nggak Tahu Mereka Gimana

Sementara itu, Ashanty menuturkan bahwa pelaku pelecehan seksual seharusnya mendapat hukuman mati atau dikebiri.

"Kalau menurut aku pelecehan seksual pada anak kecil tuh hukumannya kalau gak mati ya dikebiri."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas