Babe Cabita Sempat Drop karena Idap Anemia Aplastik, Bermula Dari Demam Berdarah, Kini Jaga Imun
Komedian Babe Cabita mengungkapkan kondisi kesehatannya. Ia didiagnosa idap anemia aplastik setelah alami demam berdarah.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komedian Babe Cabita mengungkapkan kondisi kesehatannya. Ia didiagnosa idap anemia aplastik setelah alami demam berdarah.
Sejauh ini pemilik nama asli Priya Prayogha Pratama ini memastikan kondisi sudah pulih 100 persen walaupun kondisi kesehatannya sempat drop.
Baca juga: Dirawat di Rumah Sakit karena DBD, Babe Cabita Ungkap Kondisi Terkini
"Alhamdulillah udah pulih 100 persen sudah sembuh jadi sekarang tinggal kayak menjaga imun nya tetap stabil," kata Babe Cabita saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (4/9/2023).
Jebolan ajang pencarian bakat stand up comedy itu telah menjalani masa pemulihan selama satu bulan ke belakang.
"Di rumah sakitnya sih 2 minggu after pulang dari rumah sakit itu 1 bulanan, baru benar-benar beraktivitas," kata Zulfati Indraloka istri Babe Cabita.
Baca juga: Tingkah Kocak Marshel Widianto dan Babe Cabita Saat Diberi Kesempatan Ikut Paris Fashion Week 2022
Babe Cabita kemudian menjelaskan awal mula dirinya mengidap penyakit anemia aplastik dimana suhu badannya yang tak kunjung turun dan terindikasi demam berdarah.
"Positif DBD (Demam berdarah), terus setelah itu idealnya itu cuma beberapa saat doang demamnya. Nah ini demam nya kaga turun-turun," ungkap Babe.
"Udah gitu dokter udah curiga kalau dbd yang turun hanya trombosit kalau aku semua turun. Leukosit darah putihnya sampai nol drop, HB nya 6 terus trombosit 12 ribu," lanjutnya.
Hingga akhirnya dokter mendiagnosis Babe Cabita mengidap penyakit langka.
"Pokoknya setiap hari trombosit turun sampai terkahir 12 ribu itu. Jadi dokter bilang bukan DBD seperti ada kelainan lain," pungkasnya.
Babe Cabita Berencana Berobat ke Luar Negeri
Babe Cabita berencana untuk melakukan pengobatan di luar negeri usai didiagnosa anemia aplastik.
Keputusan tersebut diambil untuk memastikan kondisi kesehatannya sembuh total.
Baca juga: Motornya Hilang Dicuri, Babe Cabita Bikin Sayembara Cari Pelaku Berhadiah Rp 15 Juta
Sebab Babe Cabita disarankan oleh sang dokter untuk melakukan transplantasi tulang belakang.