Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Komedian Narji Ceritakan Kiat Sukses Jadi Petani

Narji mengatakan, anak-anak muda lebih suka merantau jauh ke Jakarta daripada membangun desanya.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Erik S
zoom-in Komedian Narji Ceritakan Kiat Sukses Jadi Petani
Tribunnews.com/ Fauzi Nur Alamsyah
Komedian Sunarji Riski Radifan atau yang lebih dikenal Narji, saat ini tengah fokus mendalami profesi baru di kampung halamannya sebagai petani. 

Selain menanam di lahan pertanian, Narji juga membangun kebun di belakang rumahnya. Banyak jenis sayuran seperti cabai, jagung, oyong dan lain sebagainya yang ia tanam di pekarangan rumahnya.

Bahkan ketika masa panen, Narji membagikan hasil tanamannya kepada warga sekitar.

Keberhasilannya ini dipengaruhi oleh cara perawatan yang ia tekuni bersama mertuanya dulu.

Baca juga: Wendy Cagur Ingin Konsisten di Jalur Komedi, Takut Ikuti Jejak Denny dan Narji ke Politik

Dibalik itu semua, ternyata Narji menggunakan pupuk khusus untuk meraih hasil panen yang melimpah dan sehat.

Pada lahan kebun rumahnya, Narji menggunakan POC Sayuran Daun dari Infarm.

Pupuk organik ini sangat cocok bila digunakan untuk pertumbuhan daun, batang, maupun masa vegetatif tanaman.

“Pemilihan pupuk yang tepat itu berpengaruh pada hasil yang melimpah karena bisa merangsang munculnya bunga dan berbuah lebat,” ucap Narji.

BERITA REKOMENDASI

Meskipun sekarang sudah bisa mengelola kebun sendiri, Narji tidak pelit untuk berbagi pengetahuan menanamnya kepada masyarakat.

Ia membuat konten di media sosial miliknya dengan tujuan untuk mengedukasi sekaligus memotivasi banyak orang agar mau mulai berkebun dari rumah.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas