Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kepolisian Ungkap Sejumlah Artis hingga Selebgram Terlibat dalam Kasus Rumah Produksi Film Porno

Pihak kepolisian ungkap sejumlah artis hingga selebgram memiliki kerlibat dalam kasus rumah produksi film porno.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Salma Fenty
zoom-in Kepolisian Ungkap Sejumlah Artis hingga Selebgram Terlibat dalam Kasus Rumah Produksi Film Porno
Tribunnews.com/Abdi Ryanda
Pihak kepolisian memngungkap keterlibatan sejumlah artis hingga selebgram dalam kasus rumah produksi film porno. 

TRIBUNNEWS.COM - Pihak kepolisian mengungkapkan sejumlah artis hingga selebgram terlibat dalam kasus rumah produksi film porno.

Kabar kurang menyenangkan datang dari dunia hiburan Tanah Air.

Jajaran Polda Metro Jaya yang menggerebek rumah produksi film porno di Jakarta Selatan mengatakan sejumlah artis hingga selebgram terlibat dalam kasus rumah produksi film porno.

Hal tersebut diungkap langsung oleh Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak.

"Jadi perlu saya sampaikan di sini bahwa latar belakang dari pemeran wanita, mulai dari artis, foto model, maupun selebgram," terang Ade Safri Simanjuntak dikutip dari Tribunmedan.com.

Ade Safri Simanjuntak pun memaparkan bagaimana para tersangka mendapatkan talent yang merupakan artis dan selebgram tersebut.

Baca juga: Awal Mula Rumah Produksi Film Porno di Jakarta: Film Komedi dan Horor Tak Laku lalu Buat Film Porno

"Tersangka ini selain mendapatkan talent dari kelompok jaringannya, juga dilakukan melalui profiling media sosial dari calon targetnya," imbuhnya.

BERITA REKOMENDASI

Kelima tersangka tersebut memproduksi film tak pantas lalu kemudian ditransmisikan ke dalam website.

"Kelima tersangka ini dalam satu rumah produksi. Jadi satu rumah produksi yang kemudian hasil film itu ditransmisikan ke tiga website," terangnya.

Pria berinisial JAAS dan seorang temannya turut diamankan pihak kepolisian pada 31 Juli 2023 lalu.

Diketahui JAAS berperan sebagai kameramen dalam produksi film tak senonoh itu.

Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menggelar konferensi pers terkait pengungkapan rumah produksi film porno di Jakarta, Senin (11/9/2023).
Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menggelar konferensi pers terkait pengungkapan rumah produksi film porno di Jakarta, Senin (11/9/2023). (Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti)

Baca juga: Polisi Blokir 3 Situs Website hingga Rekening Milik Rumah Produksi Film Porno di Jakarta Selatan

"Kedua tersangka ditangkap pada hari Senin tanggal 31 Juli 2023," paparnya.


Satu bulan berselang dua tersangka lain yang berperan sebagai editor film dan sound engineering juga turut diamankan.

Tak berselang lama seorang wanita berinisial SE selaku sekretaris dan talent dalam kasus tersebut pun juga turut diamankan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas