Sinopsis Film Jumanji: The Next Level, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini
Tayang di bioskop Trans TV malam ini Kamis (28/9/2023) pukul 21.00 WIB, simak inilah sinopsis film Jumanji: The Next Level.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sinopsis film Jumanji: The Next Level yang akan tayang di bioskop Trans TV malam ini, Kamis (28/9/2023) pukul 21.00 WIB.
Film bergenre komedi petualangan fantasi ini disutradarai oleh Jake Kasdan.
Film ini merupakan bagian keempat dari serial film Jumanji dan sekuel dari Jumanji: Welcome to the Jungle (2017).
Jumanji: The Next Level dibintangi oleh Dwayne Johnson, Kevin Hart, Jack Black, Karen Gillan, Nick Jonas, Alex Wolff, Morgan Turner, Ser'Darius Blain, dan Madison Iseman.
Baca juga: Sinopsis Drakor The Worst of Evil yang Rilis Hari Ini di Disney Plus, Dibintangi oleh Ji Chang Wook
Plot film ini terjadi dua tahun setelah Jumanji: Welcome to the Jungle (2017), di mana sekelompok remaja yang sama, bersama dengan seorang teman lama dan dua orang tambahan tanpa disadari, sekali lagi terjebak di Jumanji.
Sebelum menontonnya, simak sinopsis Jumanji: The Next Level yang dikutip Tribunnews.com dari IMDB.
Sinopsis Film Jumanji: The Next Level
Merasa putus asa, Spencer memutuskan untuk kembali mengenakan kepribadian Dr. Smolder Bravestone dalam video game Jumanji.
Tanpa diketahui teman-temanya, Spencer masih menyimpan potongan-potongan video game Jumanji tersebut.
Suatu hari Spencer memperbaikinya di ruang bawah tanah rumah kakeknya.
Secara kebetulan video game tersebut berfungsi kembali dan membawa Spencer masuk ke dalam permainan tersebut.
Keesokan paginya, ketiga teman Spencer, Bethany, Fridge, dan Martha datang ke rumah kakek Spencer.
Mereka bingung ketika Spencer tidak muncul untuk jadwal reuni mereka dan mengunjungi rumahnya untuk mencarinya.
Saat itu juga, mereka mengetahui bahwa Spencer tidak ada dirumah dan melihat video game tersebut berfungsi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.