Nikahi Ria Ricis, Teuku Ryan Terus Belajar Jadi Suami Terbaik
Ryan pun tidak keberatan atau menjadi beban karena kehidupan keluarga disorot dan harus menjaga imej dengan penuh batasan
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Wartakotalive Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan Teuku Ryan dan Ria Ricis menjadi sorotan publik setiap mengunggah aktivitas Kebersamaannya di media sosial.
Setiap harinya tentu media sosial Teuku Ryan dibanjiri oleh komentar warganet.
Ia menerima kritik yang negatif dan juga positif untuk jadi introspeksi keluarganya selama ini.
Teuku Ryan dan Ria Ricis pun kerap mendapatkan penghargaan, karena dianggap sebagai keluarga yang harmonis dan memberikan motivasi kepada keluarga lainnya di Indonesia.
"Alhamdulillah keluarga kami terus di apresiasi dan dianggap jadi contoh.
Baca juga: Ria Ricis Ungkap Alasan Belum Siap Hamil Anak Kedua, Istri Teuku Ryan: Lukanya Belum Sembuh
Pasti tidak menyangka karena kami masih baru menikah," kata Teuku Ryan ketika ditemui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, belum lama ini.
Ryan pun tidak keberatan atau menjadi beban karena kehidupan keluarganya disorot dan dirinya harus menjaga imej, serta menjalani kehidupan dengan penuh batasan.
"Engga juga karena kita menjalankannya happy aja," ucapnya.
Ryan merasa belum memiliki keluarga yang sempurna bersama Ria Ricis.
Ia sadar masih banyak kekurangan untuk bisa dianggap sebagai pasangan yang menginspirasi.
"Ya kami masih banyak belajar sebagai keluarga baru. Kami berusaha tumbuh bersama-sama lah kita berumah tangga semua sama sama," jelasnya.
"Menjadi inspirasi tidak mudah. Namun kami sama-sama terus belajar menjadi lebih baik, termasuk dengan saya masih belajar jadi suami terbaik," sambungnya.
Teuku Ryan pun meminta masyarakat untuk tidak mengikuti hal-hal negatif yang ditunjukkan keluarganya, yang terekam dalam sebuah unggahan baik foto dan video di media sosial.
"Jangan contohin kami, tapi contoh yang lebih baik dari kami," ujar Teuku Ryan. (ARI)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.