Raffi Ahmad Akui Tak Mudah Menjadi Pemilik Klub Sepakbola, Sempat 'Berdarah-darah' di Liga 1
Raffi Ahmad mengakui menjadi pemilik klub sepakbola tidaklah mudah. Bahkan dia mengaku sempat berdarah-darah saat Liga 1 lalu.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Raffi Ahmad mengakui menjadi pemilik klub sepakbola tidaklah mudah.
Diketahui sudah tiga tahun Raffi Ahmad menjabat sebagai pemilik klub RANS United yang kini bernama RANS Nusantara.
Baca juga: Raffi Ahmad Ungkap Fakta soal Kabar Nagita Slavina Hamil setelah Liburan di Spanyol
Meski begitu, Raffi mengaku punya semangat yang membara untuk bisa ikut memajukan dunia sepak bola Indonesia.
"Ya saya juga punya semangat membara, kan namanya juga anak muda, tapi kan gak segampang itu (kelola sepakbola)," ucap Raffi Ahmad di Jakarta Convention Center, Sabtu (30/9/2023).
"Ya berdarah-darahnya, apalagi di Liga 1 kan persaingan ketat sekali," lanjutnya.
Raffi yang juga punya klub basket mengatakan persaingan di kompetisi basket berbeda dengan sepakbola.
"Mungkin kalau di basket gak ada degradasi, cuman tetap dua-duanya kita tetap investasi pada sumber daya manusianya, pada atlet, coach," beber Raffi.
Mengurus ratusan orang dalam satu payung klub membuat Raffi cukup kelimpungan selama beberapa tahun belakangan ini.
Baca juga: Respons Nagita Slavina Disebut Liburan Berdua ke Spanyol Bareng Raffi Ahmad demi Miliki Anak Ketiga
"Ya dan memang gak gampang ngurus satu atau dua orang," katanya.
"Tapi urusin kalau di bola 50 orang, apalagi sama fans pemain ke 12. Ya saya jadi masih banyak belajar, intinya gak akan menyerah," lanjut Raffi.