Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nisya Ahmad, Aditya Zoni hingga Zulkifli Hasan Tampil Modis di Acara Rakernas VI Projo

Zulhas meyakinkan produk dalam negeri kini bisa bersaing dengan merek mancanegara mulai dari kualitas hingga harga.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Nisya Ahmad, Aditya Zoni hingga Zulkifli Hasan Tampil Modis di Acara Rakernas VI Projo
Tribunnews.com/Fauzi Alamsyah
Sederet publik figur yang tergabung dalam kader PAN Eko Hendro Purnomo, Zita Anjani, Putri Zulkifli Hasan, Verrell Bramasta, Athalla Naufal, Nisya Ahmad, Stefan William, dan Aditya Zoni tampil modis di acara Rakernas VI Projo bareng Zulkifli Hasan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sederet publik figur yang juga kader Partai Amanat Nasional (PAN) kedapatan menyambangi Rakernas VI Projo.

Beberapa artis tersebut di antaranya ada Eko Hendro Purnomo, putri Zulkifli Hasan Zita Anjani, Verrell Bramasta, Charly Van Houtten, Athalla Naufal, Nisya Ahmad, Stefan William, dan Aditya Zoni.

Baca juga: PAN Harap MK Putuskan Perkara Batas Usia Capres-cawapres Secara Independen

Mereka turut ditemani oleh Ketua Umum Partai Amanat Nasional yang sekaligus Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan.

Tidak hanya itu yang menyita publik dimana mereka tampil modis dengan produk lokal.

"Sejak sering berinteraksi dengan para pengusaha lokal, terutama di bidang fashion, saya kini memiliki banyak koleksi fashion lokal," kata Zulhas akrab disapa, Sabtu (14/10/2023).

Zulhas meyakinkan produk dalam negeri kini bisa bersaing dengan merek mancanegara mulai dari kualitas hingga harga.

"Saya menyadari bahwa produk lokal itu ngga kalah keren dengan merek luar negeri. Kualitasnya bagus, harganya terjangkau," ucap Zulhas.

Berita Rekomendasi

Selain Zulhas, kedatangan para kader PAN yang disebut Blue Squad ini juga tampak menarik perhatian. Semuanya kompak menggunakan baju dan sepatu merek lokal.

Baca juga: Kata Zulhas soal Kans Gibran Jadi Bacawapres Prabowo: PAN Tetap Usulkan Erick Thohir

Zita Anjani, Ketua DPP PAN mengatakan sangat mendukung perkembangan produk lokal Indonesia.

"Dukungan Bang Zulhas dan PAN pada UMKM itu ga main-main. Di setiap acara kami selalu usahakan penggunaan produk lokal," ungkapnya.

Terlihat kompak dengan atasan kemeja putih dan celana jeans berwarna biru, Zulhas dan Blue Squad cukup mencuri perhatian di antara undangan lain yang hadir.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas