Mantab Bercerai dengan Randy, Hana Hanifah Sebut Punya Bukti Perselingkuhan sang Suami
Putuskan cerai dengan Randy, artis Hana Hanifah mengaku punya bukti perselingkuhan sang suami dengan wanita lain.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Kisah percintaan artis Hana Hanifah dengan suaminya, Randy baru-baru ini menjadi sorotan publik.
Umur pernikahan baru berjalan sebulan, Hana Hanifah justru sudah tak bisa mempertahankan rumah tangganya bersama Randy.
Hana Hanifah pun memutuskan untuk cerai dari suaminya tersebut.
Dikutip dari YouTube SCTV, Jumat (27/10/2023), Hana Hanifah mengaku dirinya memiliki bukti perselingkuhan Randy.
Baca juga: Hana Hanifah Ungkap Kekecewaan, Sebut sang Suami Minta Mahar Nikah yang Sudah Diberikan: Ambil Saja
Ia sendiri tak mempedulikan pernyataan dari suaminya itu yang mengatakan tak berselingkuh dengan wanita lain.
"Kalau aku sih ada bukti ya, terserah dia mau statement dia nggak selingkuh atau mau gimana lah terserah dia."
"Tapi kalau aku jelas ada buktinya kalau dia selingkuh," kata Hana Hanifah.
Hana Hanifah menuturkan, bahwa dirinya tak akan menuduhkan sesuatu tanpa bukti.
Ia pun bakal menghadapinya jika dirasanya memang benar.
"Aku tuh tipikal orang kalau misalkan aku salah ya aku ngaku salah. Kalau benar ya aku pasti maju gitu," tandasnya.
Baca juga: Randy Bakal Upayakan Rujuk dengan Hana Hanifah, Harap Mediasi Situasi Lebih Baik
Terlebih, apa yang Hana katakan mengenai suaminya itu sesuai dengan bukti yang ia miliki.
Bahkan ia pun akan merasa malu jika mengatakan sesuatu tanpa bukti.
"Nggak mungkin lah aku ngomong kalau nggak ada buktinya, malu lah," ucapnya.
Hana Hanifah Akui Kenal sang Suami Baru 3 Minggu
Sebelumnya, Hana Hanifah sempat mengaku bahwa dirinya baru kenal tiga minggu dengan Rendy dan langsung memutuskan untuk menikah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.