Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kecewa Atalarik Syah Tak Beri Izin Kliennya Bertemu Anak, Kuasa Hukum Singgung Hak Tsania Marwa

Kecewa Atalarik Syah tidak beri izin kliennya bertemu anak, kuasa hukum singgung soal hak Tsania Marwa.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kecewa Atalarik Syah Tak Beri Izin Kliennya Bertemu Anak, Kuasa Hukum Singgung Hak Tsania Marwa
Kolase Instagram
Kecewa Atalarik Syah (kiri) tidak beri izin kliennya bertemu anak, kuasa hukum singgung soal hak Tsania Marwa (kanan) . 

"Di satu pihak dia nggak dapat haknya selama 7 tahun, dia nggak dihargai sebagai manusia," terangnya.

Sebelumnya, Tsania Marwa menerangkan kedua anaknya sudah lama tinggal bersama Arik.

Baca juga: Tsania Marwa Ungkap Alasan Tak Izinkan Anak Umrah dengan Atalarik Syah, Pilih Sembunyikan Paspor

Wanita yang berprofesi sebagai aktris tersebut juga banyak bercerita pada Herdian Saksono ketika persoalan dengan Atalarik Syah kembali mencuat.

"Marwa cerita banyak sama saya. Memang sampai detik ini, dia sulit untuk bertemu anaknya yang tinggal sama Atalarik," ucap Herdian.

Marwa sapaan akrabnya sudah berusaha untuk menemui anaknya secara langsung.

Ia pun sempat mendatangi rumah Atalarik Syah demi bertemu dua buah cintanya.

Namun upaya yang dilakukan oleh bintang sinetron Doa dan Karunia itu hingga kini belum membuahkan hasil.

Tsania Marwa dan Atalarik Syah
Tsania Marwa dan Atalarik Syah (Kolase Tribunnews.com)

Baca juga: Soal Izin Tsania Marwa untuk Anaknya Pergi Umroh Bersama Atalarik Syah: Sudah Ada Perkembangan

Berita Rekomendasi

"Bahkan kami sempat melakukan eksekusi putusan Pengadilan Agama Cibinong, tapi hasilnya sia-sia. Anak-anak mengunci pintu rumah ketika Marwa datang," paparnya.

Atas hal itu muncul dugaan Atalarik sengaja menjelek-jelekan Marwa di hadapan anak-anaknya, sehingga dua buah cinta Tsania Marwah bersikap demikian pada ibunya.

"Kalau menurut Marwa ya, ini sudah pasti benar bukan menduga-duga, Atalarik menggunakan cara kuno, dia menjelek-jelekan Marwa ke anak-anak, kan Marwa keluar dari rumah, disitu dikasih tau ke anak-anak, ibunya engga benar keluar tanpa bilang," jelasnya.

"Lalu diluar ibunya disebut sering jalan sama lelaki lain selain sama papanya. Cara ini lah yang membuat anak-anak, tidak mau bertemu dengan ibunya," tutup Herdian.

(Tribunnews.com/Gabriella/Anita K Wardhani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas