Sosok Santyka Fauziah Terkuak, Bukan Artis dan Sifat Ini Bikin Sule Cinta : Bermula dari TikTok
Diketahui kedekatan Sule dan Santyka Fauziah sudah terjalin selama satu bulan lebih
Editor: Eko Sutriyanto
Alih-alih mendompleng nama Sule, Santyka Fauziah rupanya justru enggan diundang di acara televisi bahkan tidak ingin menjadi artis.
"Umurnya kalau kata dia umur ngapain sih tanyain umur. Tidak masalah. Bagi dia tidak masalah. Dia tuh sudah banyak yang undang, cuma dia enggak mau. Pertama memang kerja kantoran, dia tuh memang bukan mau jadi artis, enggak mau masuk TV," beber Sule.
Baca juga: Soal Kabar Sule yang Punya Kekasih Baru, Nathalie Holscher Tetap Beri Dukungan ke sang Mantan Suami
Saking dekatnya, Sule ternyata sudah memanggil Santyka Fauziah dengan panggilan sayang.
Sayangnya, hingga kini Santyka Fauziah masih belum bertemu dengan Rizky Febian alias Iky.
"(Panggil sayang) baru kemarin-kemarin. Setelah tiga bulan mau ke empat bulan. (Rasa sayang) Dalam, kalau sumur Belanda saja kalah," seloroh Sule.
"Sudah (dikenalin anak), yang belum ketemu Iky. Lagi sibuk dia."
Panggilan Bubu
Ditanya soal video yang beredar baru-baru ini soal panggilan sayang ke Santyka Fauziah, Sule mencoba menjelaskan.
Dalam video yang diunggah Sule ke media sosialnya tersebut terdengar Sule memanggil Santyka dengan sebutan Bubu.
Panggilan ini pun diduga panggilan sayang.
Sule menjelaskan nama Bubu itu muncul lantaran Santyka tidak bisa bicara Bubur, sehingga hal tersebut jadi hal menggemaskan bagi Sule.
"Ya karena dia sukanya bubur, nggak bisa bilang r jadi bubu. Dia (Santyka) orangnya kocak juga, kalau di depan publik ya nggak," jelasnya.
Baca juga: Sule Ceritakan Awal Kenal dengan Santyka Fauziah dan Ungkap Status Keduanya
Sule dan Santyka Fauziah pertama kali memamerkan momen akrab mereka saat keduanya melakukan siaran langsung di TikTok.
Kala itu, Santyka Fauziah menemani Sule membalas komentar penonton yang menyaksikan siaran langsung mereka.
Melihat kedekatan Santyka Fauziah dan anak-anaknya, Sule pun merasa ini sudah digariskan Tuhan.