Sinopsis Night Has Come, Drama Tentang Permainan Mafia yang Berujung Kematian, Tayang Malam Ini
Drama Korea bergenre thriller misteri, Night Has Come tayang di VIU malam ini, Senin (4/12/2023). Berikut sinopsisnya.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Simak sinopsis drama Korea Night Has Come beserta daftar pemainnya.
Drama Korea terbaru berjudul Night Has Come tayang di VIU malam ini, Senin (4/12/2023).
Drama thriller misteri ini berkisah tentang sekelompok siswa SMA dipaksa memainkan permainan mafia yang berujung kematian.
Night Has Come disutradarai oleh Lim Dae-Woong, sedangkan skenario ditulis oleh Kang Min Ji.
Sederet bintang utama dalam drama ini di antaranya, Lee Jae-in, Kim Woo-seok, Choi Ye-bin, Cha Woo-min, Ahn Ji-ho, hingga Jeon So-ri.
Baca juga: 9 Drama Korea Tayang Desember 2023: Ada Night Has Come hingga Gyeongseong Creature
Sinopsis Night Has Come
Sebuah drama remaja misteri yang terjadi ketika sekelompok siswa sekolah menengah tahun kedua tiba-tiba dipaksa memainkan permainan mafia di kehidupan nyata selama retret mereka.
Drama ini akan menggambarkan perang psikologis yang intens antara para siswa saat mereka masuk ke mode bertahan hidup.
Mengutip VIU, Night Has Come mengisahkan tentang seluruh siswa kelas 10 yang mengikuti retret sekolah setelah ujian tengah semester.
Mereka adalah siswa di SMA Yooil.
Mereka tiba di pusat retret terpencil yang terletak jauh di pegunungan.
Kemudian, sebuah aplikasi misterius dipasang di ponsel para siswa dan permainan mafia yang mematikan pun dimulai.
Karena tidak tahu apa yang menanti mereka, para siswa memilih, dengan tidak terlalu serius.
Baca juga: Sinopsis Drakor The Story of Parks Marriage Contract, Drama Romantis Lee Se Young dan Bae In Hyuk
Namun, ketika tengah malam tiba, siswa tersebut bunuh diri, membuat semua orang tertidur lelap dengan pesan “Malam telah tiba” di ponsel mereka.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.