Punya Karir Sama, Megan Domani Tak Terganggu Dibandingkan dengan Kakaknya, Bryan Domani
Megan Domani mengakui bahwa dirinya sering dibanding-bandingkan dengan Bryan Domani, oleh netizen di media sosial.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Megan Domani punya karir yang sama dengan kakaknya, Bryan Domani.
Keduanya sama-sama punya karir yang mentereng di dunia akting dalam series maupun film layar lebar.
Baca juga: Dibintangi Randy Martin Hingga Megan Domani, Serial Pernikahan Dini Akan Tayang 23 September 2023
Megan Domani mengakui bahwa dirinya sering dibanding-bandingkan dengan Bryan Domani, oleh netizen di media sosial.
Ditemui ketika akan menayangkan serial terbarunya di Jogja-Netpac Asian Film Festival, Megan mengaku tak masalah jika sering dibandingkan dengan Bryan.
"Pastinya pernah, karena usia aku sama Bryan gak terlalu jauh jadi pengalaman Bryan gak terlalu beda dengan aku," ujar Megan Domani di Empire XXI Jogjakarta, beberapa waktu lalu.
"Emang dia kan memulai karir duluan, cuman aku mungkin tiga tahun kemudian saat itu juga mulai jadi gak banyak perbandingan dan aku nggak terganggu juga," tutur Megan.
Baca juga: Terpilih Jadi Ambassador Korea Indonesia Film Festival 2023, Bryan Domani Mengaku Deg-Degan
Menurut Megan sudah jadi hal lumrah jika ada anggota keluarga yang punya karir sama di dunia entertain apalagi di bidang yang sama juga akan dibanding-bandingkan.
"Yaa siapapun itu kalau keluarga ada di dunia entertain yang sama pasti dibanding-bandingin yaa, cuman yaa ambil positif aja," tutur Megan.
Jika orang lain membanding-bandingkan dirinya dengan Bryan, Megan justru banyak belajar dan ingin seperti Bryan.
Setiap project terbaru selalu Megan tanyakan ke Bryan dan diskusikan, hal itu diakuinya cukup membantu ketika mulai syuting.
"Bryan salah satu yang look up too, jadi bukan sebuah hal yang buruk bagi aku," ungkap Megan.
Megan Domani baru saja merilis serial terbaru yang ia bintangi berjudul 'Bad Boys vs Crazy Girls 2' bersama dengan Devano Danendra.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.