Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Leon Dozan Nangis Rinoa Cabut Laporan, Berterima Kasih hingga Ciumi Tangan Betharia Sonata

Leon Dozaan menangis saat mengetahui perjuangan orang tuanya untuk berdamai dengan pihak Rinoa hingga mencabut laporan polisi.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Leon Dozan Nangis Rinoa Cabut Laporan, Berterima Kasih hingga Ciumi Tangan Betharia Sonata
Kolase Tribunnews
Betharia Sonata sebut Leon Dozan menangis saat tahu Rinoa sudah cabut laporan polisi. 

"Di situ dia minta maaf, 'Rinoa aku minta maaf, aku nggak akan ngulangi lagi, aku mau bilang makasih banyak kalau bukan karena kamu mungkin aku nggak akan berubah-berubah'," terang Rinoa.

Selain kepada Rinoa, Leon juga meminta maaf pada ibunda sang mantan, Yuliana Assad.

Putra aktor laga Willy Dozan ini mengaku bersalah dan sudah merasa kapok.

"'Maafin Leon tante, Leon udah bersalah, Leon kapok nggak akan mengulangi lagi'," terang Yuliana.

(kiri ke kanan) Betharia Sonata, Rinoa, Yuliana Assad, Willy Dozan
(kiri ke kanan) Betharia Sonata, Rinoa, Yuliana Assad, Willy Dozan (YouTube Intens Investigasi)

Kini perseteruan antara dua keluarga itu berakhir dengan perdamaian.

Melihat hal itu, orang tua Leon, Willy dan Betha mengaku sangat lega.

Selebihnya, sebagai ayah dan ibu, keduanya akan menerapkan perubahan cara mendidik Leon.

Berita Rekomendasi

Seperti halnya, Betha yang akan lebih tegas lagi kepada Leon.

"Untuk saya pribadi saya akan lebih berani mendidik dia. Ke depannya saya harus sedikit tegas," beber Betha.

Baca juga: Stres Hidup di Penjara, Berat Badan Leon Dozan Turun Drastis, Betharia Sonata Sebut Putranya Kurus

Sementara itu, Willy meminta putranya berubah lebih baik daripada sebelumnya.

Pun ia menekankan supaya Leon selalu berbuat kebaikan dan tidak lagi memiliki sikap 'sok-sokan' seperti sebelumnya.

"Pada umumnya, anak muda ya. Jadi sikap sok-sokan itu pasti ada tapi jangan over lah dan merugikan pihak lain, itu yang akan saya sampaikan."

"Kamu keluar harus jauh lebih baik 100 derajat," terang Willy.

"Perlu diarahkan sebagai laki-laki, jangan lemah, jangan rendah hati, tapi harus berbuat kebaikan," sambungnya.

(Tribunnews.com/Ayu)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas