Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Rhoma Irama Serius Perjuangkan Musik Dangdut Jadi Warisan Budaya Asli Indonesia ke UNESCO

Pedangdut Rhoma Irama terus berupaya agar musik dangdut bisa disahkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya benda asli Indonesia.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Rhoma Irama Serius Perjuangkan Musik Dangdut Jadi Warisan Budaya Asli Indonesia ke UNESCO
dok.
Musisi dangdut Rhoma Irama dalam jumpa pers di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin (11/12/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNEWS.COM, JAKARTA - Pedangdut Rhoma Irama terus berupaya agar musik dangdut bisa disahkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya benda asli Indonesia.

Pelantun lagu Begadang ini kemudian masih terus menjalankan proses pengesahan bersama Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).




Salah satu proses yang harus dijalani adalah menggelar Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub).

Tujuannya untuk membentuk organisasi Persatuan Artis Musik Dangdut Indonesia (PAMDI).

"Munaslub ini garis besarnya adalah mengubah nama Persatuan Artis Musik Melayu Indonesia (PAMMI) menjadi PAMDI," kata Rhoma Irama dalam jumpa pers di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin (11/12/2023).

Dengan demikian penggantian nama ini untuk melancarkan niatnya melancarkan Dangdut Goes To UNESCO.

BERITA TERKAIT

"Kami tetapkan dalam rangka penyesuaian aktivitas musik dangdut ini. Kami bentuk kepengurusan agar bisa merangkul musik dangdut sampai kepelosok tanah air," ujar Rhoma Irama.

Kendati demikian pria yang kerap dengan julukan ksatria bergitar ini memastikan penggantian nama PAMMI menjadi PAMDI sudah melalui persetujuan dari pendirinya, Eddie M. Nalapraya, Muchsin Alatas.

Rhoma Irama berharap perjuangannya ini bisa mengangkat musik dangdut untuk dikenal di seluruh penjuru dunia.

Baca juga: Dangdut Disukai Sampai ke Luar Negeri, Rhoma Irama Pernah Dapat Royalti Lagu Begadang dari Inggris

"Pada dasarnya dangdut jadi sebuah genre musik yang sangat diminati, sehingga sudah sepantasnya dangdut dijadikan Warisan Budaya Tak Benda Indonesia yang akan diusulkan ke UNESCO," lanjut Rhoma Irama.

Hal itu pantas untuk digaungkan agar bisa memperkenalkan musik dangdut.

Baca juga: Profil Rita Sugiarto, Penyanyi Lawas yang Sempat Jadi Anak Buah Rhoma Irama, Dijuluki Diva Dangdut

Anggota DPR RI Komisi X, Nuroji ikut mendukung langkah yang dilakukan Rhoka Irama untuk mendaftarkan musik dangdut ke UNESCO, sebagai Warisan Budaya Tak Benda.

"Tentu saja keberadaan saya disini akan mendukung pak Haji Rhoma Irama sepenuhnya untuk proses Dangdut Goes To UNESCO atau dangdut mendapatkan pengesahan bahwa musik ini adalah warisan budaya tak benda untuk Indonesia," tutup Nuroji.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

asia sustainability impact consortium

Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas