Tria The Changcuters Enggan Paksa Anak Terjun ke Musik, Si Bungsu Berprestasi di Olah Raga Wushu
Tria memilih untuk membebaskan kedua putrinya yaitu Lenonina Maryam Daria dan Jaggira Hannah Daria, dalam mengembangkan minat dan potensi.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Vokalis The Changcuters, Mohammad Tria Ramadhani atau akrab disapa Tria memilih untuk membebaskan karir kedua putrinya yaitu Lenonina Maryam Daria dan Jaggira Hannah Daria.
Pelantun lagu Memang Beda ini bahkan telah melihat bakat-bakat dari kedua buah hatinya, salah satunya si bungsu, Jiggira yang mulai mencintai seni bela diri wushu.
"Engga (membatasi) bebas aja dia milih mau jadi apa asal jangan menyalahi aturan sama tidak menyalahi norma-norma agama, bebas-bebas," kata Tria saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2023).
"Ada yang suka main gitar, ada yang suka wushu, yang kecil suka wushu jadi ya udah bebas," lanjutnya.
Jaggira Hannah Daria menurut Tria menjadi sosok anak yang aktif dengan menurunkan sifat sang ayah selama ini.
Kemudian Tria tidak ingin hal positif tersebut hilang begitu saja dan akhirnya disalurkan lewat seni bela diri asal Tiongkok ini.
"Itu gara-gara di les in aja dia aktif anaknya kyk gue turunan kali ya.Terus apa ya yang kira-kira bisa bikin tenaganya tersalurkan, terus dengar-dengar wushu seru," ujar Tria.
"Tadinya dia agak skeptis sih, eh trnyata suka, eh juara gitu," lanjutnya.
Bahkan Jaggira kerap meraih juara wuhsu di usianya setelah dua tahun lamanya berlatih.
"Sampe juara. Setahun 2 tahun lah," ungkapnya.
Kendati demikian, vokalis The Changcuters ini belum memilih agar putrinya bisa menjadi atlet. Sebab ia tidak ingin Jaggira terbebani dengan keinginan orangtuanya.
"Ah ya liat nanti aja lah, masih kecil juga jangan dikasih beban," ucap Tria.
Kemudian putri sulungnya, Lenonina Maryam Daria terlihat mulai menunjukkan keahliannya dalam bermusik dan ikut lomba marching band.
"Kalau yang gede selain main gitar, dia kemarin ikut colour guard dia juara sama sekolahnya juga jadi ya udah gue bersyukur aja alhamdulilah," tandas Tria.