Basis Stinky Ungkap Respons Andre Taulany Atas Somasi Ndhank: Baru Somasi Satu, Belum Somasi 30
Ndhank Surahman melayangkan somasi terhadap Andre Taulany untuk tidak lagi menyanyikan lagu Mungkinkah yang diciptakannya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Andre Taulany dan band Stinky disomasi Ndhank Surahman untuk tak membawakan lagu 'Mungkinkah'.
Sejauh ini baru band Stinky yang hadir menjawab somasi tersebut lewat sebuah jumpa pers.
Sementara itu, Andre merespons dengan sebuah video dirinya seolah sedang main piano namun masih tertutup diiringi backsound lagu Mungkinkah.
Irwan Batara sebagai bassist band tersebut menyebut bahwa Andre memang menyikapi somasi itu dengan candaan.
Baca juga: Stinky Klaim Bayar Royalti Lumayan Besar ke Ndhank Jika Dibanding Publisher dan LMK KCI
"Andre mah bercanda aja dia, bodo amat katanya gitu," ujar Irwan Batara di kawasan Bintaro Tangerang Selatan, Selasa (2/1/2024).
"Ngeledek-ledekin dia, ya kita ketawa-ketawa aja," sambungnya sembari tertawa.
Irwan menuturkan bahwa dirinya sempat menelpon Andre Taulany untuk membicarakan soal somasi itu.
Jawaban Andre justru diakui Irwan membuatnya tertawa, karena mantan vokalisnya itu merespons dengan candaan.
"Kan saya telepon dia, dia bilang 'alah bodo amat, baru somasi satu belum somasi 30' gitu katanya," beber Irwan sembari tertawa.
Ia menyebut bahwa Andre tidak memusingkan soal somasi dari Ndhank terkait larangan membawakan lagu Mungkinkah
"Nggaklah orang kaya bercanda gitu," ucap Irwan.
Irwan bersama band Stinky merespon somasi dari Ndhank dengan rasa bingung karena pemilik lagu itu bukan Ndhank seorang.
Lagu 'Mungkinkah' rupanya diciptakan Ndhank bersama dengan Irwan, sehingga Irwan merasa punya hak juga dalam membawakan lagu itu.