Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis A Killer Paradox, Drakor Netflix Choi Woo Shik dan Son Suk Ku, Tayang 9 Februari 2024

Sinopsis serial A Killer Paradox, drama korea (drakor) terbaru yang dibintangi Choi Woo Shik dan Son Suk Ku, tayang di Netflix mulai 9 Februari 2024.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Yurika NendriNovianingsih
zoom-in Sinopsis A Killer Paradox, Drakor Netflix Choi Woo Shik dan Son Suk Ku, Tayang 9 Februari 2024
Tribunnews.com
A Killer Pradox - Sinopsis serial A Killer Paradox, drama korea (drakor) terbaru yang dibintangi Choi Woo Shik dan Son Suk Ku, tayang di Netflix mulai 9 Februari 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Sinopsis serial A Killer Paradox, drama korea (drakor) terbaru yang dibintangi Choi Woo Shik dan Son Suk Ku.

Drakor A Killer Paradox dijadwalkan akan tayang di Netflix mulai 9 Februari 2024.

Serial A Killer Paradox adalah drakor bergenre thriller karya sutradara Lee Chang-hee yang diadaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama.

Webtoon A Killer Paradox sendiri telah memenangkan sejumlah penghargaan yakni New Artist Award di Korea Contents Awards, Today’s Korean Cartoon Award, dan Jury Prize di Reader’s Cartoon Grand Awards.

A Killer Paradox menceritakan kisah seorang benama Lee Tang (Choi Woo Shik) yang tanpa sengaja telah membunuh seorang pembunuh berantai.

Lee Tang yang semula mahasiswa biasa, sejak perisitiwa tersebut ia menjadi buruan seorang detektif bernama Jang Nang Gam (Son Suk Ku) yang berusaha menangkapnya.

Lebih lengkapnya simak sinopsis Film A Killer Paradox yang tayang di Netflix, berdasarkan rilis yang diterima Tribunnews berikut ini.

Sinopsis Film A Killer Paradox

Berita Rekomendasi

Kisah serial ini dimulai dengan sosok Lee Tang, seorang mahasiswa pada umumnya, terlibat perselisihan dengan seorang pelanggan.

Peristiwa itu terjadi saat ia bekerja paruh waktu hingga larut malam di sebuah toko serba ada.

Pada saat itu, ia tanpa sadar mengayunkan palu, dan membunuhnya.

Baca juga: Netflix Rilis Teaser Serial Korea A Killer Paradox, Dibintangi Choi Woo Shik dan Son Suk Ku

Atas kejadian tersebut Lee Tang, dirundung rasa bersalah dan takut akan pembunuhan.

Hingga suatu hari dirinya mengetahui bahwa orang yang ia bunuh adalah seorang pembunuh berantai yang telah dicari selama 4 tahun terakhir.

Akhirnya Lee Tang menyadari bahwa ia memiliki kemampuan manusia super untuk mengidentifikasi “benih jahat”.

Lee Tang dengan cepat berevolusi menjadi pahlawan gelap yang menghukum mereka yang melakukan kejahatan di masa lalu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas